Padang, humas -- MAN 2 Kota Padang melalui Pengelola Amil Zakat (PAZ) dan infak jumat memberikan bantuan biaya kuliah kepada 1 siswanya yang diterima kuliah di Albukhary International Univesity, Malaysia.
Siswa itu adalah, Salma Putri Insani tamatan tahun 2023 jurusan IPA. Bantuan berupa uang tunai senilai 3,5 juta itu diserahkan langsung oleh Plt kepala MAN 2 Kota Padang, Al Anshari.
Ikut mendampingi, Ka-TU, Arisman, Waka Akademik, Yuliasman, Pembina OSIM, Betty Revita, pengurus PAZ dan Infak Jum'at, Risda Hanum dan Sastila Murni. Juga terlihat Koordinator BK, Peragulowati dan Koordinator TPMP, Mihrar.
"Bantuan ini memang tidak banyak, setidaknya bisa meringankan beban siswa. Jangan dilihat angkanya, tapi lihat bagaimana semangat bantuannya," kata Al Anshari Plt Kepala MAN 2 Padang, Rabu (09/10/2024).
Dia menyebut bantuan tersebut berasal dari zakat dan infak keluarga besar MAN 2 Kota Padang. Bantuan ini, kata Al Anshari, bertujuan untuk mewujudkan keinginan siswa untuk kuliah di perguruan tinggi luar negeri.
"Kegiatan ini sudah ada sebelumnya, ini adalah bentuk pertanggung jawaban kita semua untuk anak kita. Terimakasih untuk semua, semoga dibalasi sebagai pahala disisi Allah SWT," bebernya.
Plt kepala Madrasah mengingatkan Salma Putri Insani menjaga sikap selama mengikuti studi di Malaysia. Dia menekankan akan pentingnya sikap konsisten baik dalam masalah berpakaian maupun persoalan aqidah.
"Jaga nama almamater kita, jadikan alam takambang jadi guru, ibarat ikan di laut, berkecimpung dengan air asin tapi ikan di laut itu tidak pernah menjadi asin," katanya.
Sebagai informasi, Salma Putri Insani diterima di 5 kampus bergengsi luar negeri. Namun pilihannya jatuh ke Universitas di Malaysia, disebabkan perguruan tinggi tersebut memberikan beasiswa penuh kepadanya.
Berikut daftar universitasnya yang berada di 5 negara.
1. University of Toronto, University of british Columbia (Canada)
2. University of monash, western Australia (Australia)
3. University of Malaya, Sains Malaya, Albukhary International University (Malaysia)
4. University of south wales (Inggris)
5. University city university of Hongkong (China). ArulDp