Padang, Humas – MAN 2 Kota Padang Plus Keterampilan kembali menyalurkan bantuan untuk Program Silaturahmi Ramadhan 1446 yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang.
Penyerahan bantuan dilaksanakan di Gedung Kemenag tersebut pada Senin (10/03/2025). Bantuan yang diberikan berupa uang tunai sebesar Rp 3.165.000, 50 buah Al-Qur’an, dan 13 helai sarung.
"Alhamdulillah, kami telah menyerahkan bantuan untuk program Siraman Penuh Rahmat: Silaturahmi Ramadhan yang diinisiasi oleh Kemenag Kota Padang," ujar Al Anshari, Plt Kepala MAN 2 Padang.
Ia menjelaskan bahwa bantuan tersebut dihimpun dari para guru dan pegawai MAN 2 Padang sejak sepekan lalu. Al Anshari juga menyampaikan bahwa kegiatan serupa telah dilaksanakan pada Ramadhan tahun sebelumnya.
Al Anshari mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga madrasah yang telah berpartisipasi dengan menyumbangkan uang maupun barang. Ia berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi Kemenag Kota Padang dalam menjalankan programnya.
"Semoga apa yang telah kita berikan ini membawa manfaat, dan bagi para donatur, semoga Allah melimpahkan rezeki serta pahala atas kebaikan yang telah dilakukan," tutupnya. ArulD