Koto Baru, Humas - MAN 3 Solok Panen Produk P5RA Fase F dengan Tema Rekasaya Berteknologi dan Sub Tema Tanaman Hidroponik pada hari ini. Rabu (16/10).
Dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok, H. Zulkifli bersama Kasi Bimas Islam, Zulfatmai mengatakan P5RA adalah singkatan dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan Lil'Alamin.
"P5RA merupakan salah satu implementasi dari kurikulum merdeka yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila dan karakter positif pada siswa,"ucapnya.
Ditambahkan Kankemenag kunci dari keberhasilah panen ini tidak hanya pada nutrisi saja akan tetapi menyeluruh mulai dari instalasi yang baik, penyemaian yang bagus, dan pemberian nutrisi yang pas, sehingga pertumbuhan bisa maksimal.
“Harapan dari kegiatan ini adalah adanya kelangsungan yang berkesinambungan sehingga minat, bakat siswa dan bekal keterampilan kelak ketika lulus," harap H. Zulkifli.
Kepala MAN 3 Solok, H. Yulfentri mengungkapkan bahwa dirinya merasa sangat bangga dengan proyek hidroponik yang telah diinisiasi selama kurang lebih dua bulan ini.
Siswa MAN 3 Solok meminta Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok, H. Zulkifli, S.Ag, MM membeli hasil karya P5RA tersebut. N.DY