Kota Solok, Humas – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Kota Solok telah sukses melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Utama pada tanggal 9-10 September 2024. Sebanyak 45 siswa mengikuti ujian ini sebagai peserta utama, dengan 5 siswa lainnya sebagai peserta cadangan. Pelaksanaan ujian dilakukan secara bertahap dalam tiga sesi, masing-masing diikuti oleh 15 peserta, Selasa (10/09/24)
Kepala MTsN Kota Solok, Marta Rinalson, menyampaikan bahwa persiapan matang telah dilakukan untuk memastikan kelancaran ujian. "Kami telah melakukan berbagai persiapan, seperti simulasi ujian dan pengecekan sistem, sehingga ujian dapat berjalan dengan baik," ujarnya.
Disampaing itu dalam paparan kepala madrasah berharap, semua peserta agar besungguh sungguh dalam mengerjakan ujian ini, karna ini juga dapat meningkatkan Mutu pendidikan.dalam capaian ujian ini akan adanya raport Madrasah nantinya
Selama pelaksanaan ujian, pihak sekolah memastikan semua fasilitas berfungsi dengan optimal dan menyediakan dukungan teknis bagi siswa yang membutuhkan. “Kami juga menyediakan tim teknis yang siap membantu jika ada kendala selama ujian, untuk memastikan setiap siswa dapat mengikuti ujian dengan nyaman,” tambahnya
Ujian berlangsung secara online di ruang komputer yang dilengkapi fasilitas modern. Selama proses ujian, tim teknis selalu siap siaga untuk memberikan bantuan jika diperlukan. Pengawasan ketat juga dilakukan oleh tim dari Ponpes Darut Thalib Kota Solok, di bawah koordinasi ketua panitia, Parti Erlinda di damping Proktor dan Tim teknis Madrasah, Ranti Dewi.
ANBK Utama tahun 2024 ini bertujuan untuk mengevaluasi mutu pendidikan di MTsN Kota Solok. Melalui ujian literasi pada hari pertama dan numerasi serta sulinjar pada hari kedua, diharapkan dapat diperoleh data yang akurat untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
Dengan pelaksanaan ANBK selama dua hari ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap evaluasi pendidikan di MTsN Kota Solok dan mendorong siswa untuk terus berprestasi di masa depan. (helda/nvl)