MDTA Al Falah Kota Solok Pastikan Keakuratan Data dalam EMIS

Kota Solok, Humas—Dalam rangka mempersiapkan penyampaian Berita Acara Pendataan (BAP) EMIS untuk Tahun Pelajaran 2024/2025 Semester Ganjil, Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) Al Falah segera memproses data guru dan santri agar dapat terintegrasi ke dalam EMIS, Kamis (03/10/24)

Sebagai langkah awal, MDTA Al Falah, yang diwakili oleh Operator EMIS Nofri Zarti, melakukan permohonan pendampingan untuk melengkapi data di EMIS. Kegiatan pendampingan ini dilaksanakan di Ruangan Pengembangan Diniyah Pondok Pesantren pada tanggal 3 Oktober 2024.

Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh data yang diperlukan dapat diinput dengan akurat dan tepat waktu, sehingga MDTA Al Falah dapat memenuhi ketentuan yang berlaku dalam pendataan EMIS. Dalam kegiatan tersebut, Nofri Zarti mendapatkan arahan dan bimbingan dari Randi Isma staf Pd Pontren untuk memaksimalkan proses pengisian data.

Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan MDTA Al Falah dapat memenuhi semua persyaratan yang diperlukan dan berkontribusi dalam pengembangan data pendidikan di tingkat nasional. Kegiatan ini menunjukkan komitmen MDTA Al Falah dalam meningkatkan kualitas administrasi pendidikan dan mendukung program EMIS secara optimal.

Kepala MDTA Al Falah, Arbiani Sinapa, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam proses pendataan ini, serta berharap agar seluruh data dapat terselesaikan dengan baik sebelum tenggat waktu yang ditentukan. (helda/Rnd)

 


Editor: Risna
Fotografer: helda/rnd