Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H “MENCONTOH KEHIDUPAN NABI MUHAMMAD SAW”

HUMAS-MTsN 11 AGAM. Jum’at 29 September 2023

Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan agenda rutin dilakukan setiap tahun. Pagi ini Jum’at 29 September  2023 MTsN 11 AGAM melangsungkan peringatan maulid nabi di lapangan sekolah. Dihadiri keluarga besar MTsN 11 AGAM.

Bersamaan dengan kegiatan muhadharah yang merupakan rutinitas di hari jum’at. Peringatan Maulid Nabi tahun ini dilaksanakan di hari yang sama. Ceramah oleh Bapak Mhd Isak Neoton Imam Tanameh, dengan materi “MENCONTOH KEHIDUPAN NABI MUHAMMAD SAW”.

Diawali dengan kegiatan muhadharah pada pukul 07.30 WIB. Pembacaan ayat suci Alqur’an oleh peserta didik dan rangkaian kegiatan lainnya. Lalu dilanjutkan dengan ceramah oleh Bapak Mhd Isak Neoton Imam Tanameh.

Sebagai upaya dalam meningkatkan keimanan dan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW. Serta untuk memperkuat keimanan kepada Tuhan. Nabi Muhammad SAW  dapat dijadikan sebagai suri tauladan dalam hidup yaitu dengan “Mencontoh kehidupan Nabi Muhammad SAW.” ucap Beliau.

Kemudian Pembahasan dilanjutkan dengan sifat, sikap dan prilaku Nabi Muhammad. Sikap yang bertindak arif dan bijaksana yang dapat dijadikan contoh tuntunan dalam hidup sehari-hari.

Di akhir ceramah, Bapak Mhd Isak Neoton mengajak kita semua selaku umat Nabi Muhammad SAW. Agar senantiasa mencontoh, mengamalkan, mentauladani sifat dan prilaku Nabi Muhammad SAW. Dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab kita dibidang apapun.

Acara peringatan ini, berakhir sekitar pada pukul 09.30 WIB. Terlaksana dengan baik dan khidmat. Seluruh peserta dalam acara semangat mendengarkan ceramah. Semoga dengan peringatan Hari Maulid Nabi Muhammad SAW ini, memotivasi kita semua untuk menjadikan Nabi Muhammad sebagai tauladan dalam kehidupan kita. (YR)


Editor: -
Fotografer: -