Mensana Incorporesano: Kemenag Agam Agendakan Senam Sehat setiap Rabu Pagi

Agam, Humas -- "Mens sana In Corpore Sano" adalah bahasa latin yang cukup populer di kalangan olahragawan yang artinya "jiwa yang sehat di dalam tubuh yang sehat."
untuk meningkatkan semangat kerja, serta meningkatkan vitalitas dan kesegaran tubuh, ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam atas arahan Kepala Kantor Kemenag Agam H. Thomas Febria menggelar kegiatan Senam, Rabu (17/1). 
Senam dilaksanakan di halaman kantor Kemenag Agam di Lubuk Basung. terdiri dari Senam Kesehatan Jasmani, Senam Jantung Sehat dan senam poco-poco. 
Tampak seluruh ASN Kantor Kemenag Agam bersemangat dan antusias mengikuti senam yang dimulai pukul 7.30 WIB. Tampil sebagai instruktur ASN P3K Kantor Kemenag Agam jurusan olah raga dan kesehatan.
Kepala Kantor Kemenag Agam H. Thomas Febria menyampaikan bahwa "tujuan dilaksanakannya senam setiap Rabu pagi di Kantor Kemenag Agam adalah supaya seluruh ASN Kantor Kemenag Agam bisa lebih kompak dan lebih akrab lagi. Dan tentu yang lebih utama adalah supaya lebih sehat dan lebih segar lagi dalam menghadapi rutinitas pekerjaan sehari-hari," jelasnya.
Selain itu H. Thomas juga menambahkan bahwa dengan tubuh yang sehat dan jiwa yang kuat diharapkan semangat kerja seluruh ASN Kantor Kemenag Agam bertumbuh lebih kuat lagi. "Karena terus terang kita pegawai yang bekerja di kantor memang agak jarang melakukan aktifitas fisik, sehingga dengan adanya senam setiap Rabu pagi diharapkan dapat mengimbangi kurangnya aktifitas fisik tersebut," pungkasnya. Alwi


Editor: -
Fotografer: -