MIN Kota Solok Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Meriah

Kota Solok, Humas --- Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Mahasiswa PPL UIN Imam Bonjol Padang bekerja sama dengan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) MIN Kota Solok, diketuai oleh Risdarti, menggelar berbagai lomba menarik bagi siswa. Ilham Akbar dipercaya sebagai ketua pelaksana kegiatan ini.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah suatu acara yang diadakan untuk memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad, yang jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awal dalam kalender Hijriyah. Maulid dianggap sebagai momen penting bagi umat Islam untuk mengenang dan menghormati kehidupan, ajaran, serta kontribusi Nabi Muhammad dalam menyebarkan Islam.

Berbagai lomba seru seperti Pildacil, Nasyid Solo, Sholat Fardhu, Sholat Jenazah, dan Lomba Rangking 1 yang bertemakan kehidupan Nabi Muhammad SAW memeriahkan suasana madrasah. Seluruh peserta, yang merupakan perwakilan dari setiap kelas, berlomba dengan antusiasme tinggi.

Kegiatan berlangsung pada hari Selasa, 17 September 2024 ini dilaksanakan di halaman Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kota Solok. Dewan juri  terdiri dari guru-guru yang berkompeten di bidangnya menilai setiap penampilan peserta dengan adil.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi antar siswa dan mengajak mereka untuk lebih mengenal sosok Nabi Muhammad SAW. Peserta antusias mengikuti setiap perlombaan, menciptakan suasana penuh kebahagiaan dan semangat. “Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan nilai-nilai luhur yang diajarkan Nabi Muhammad SAW kepada generasi muda,” ujar Risdarti

"Lomba Rangking 1 menguji pengetahuan peserta tentang sejarah dan ajaran Nabi Muhammad SAW menjadi sorotan tersendiri. Peserta terlihat serius dalam menjawab setiap pertanyaan yang diajukan oleh dewan juri." tambahnya

Kepala Madrasah, Rina, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menumbuhkan kecintaan siswa terhadap Nabi Muhammad SAW dan menjadikan beliau sebagai suri tauladan dalam kehidupan sehari-hari. Beliau juga mengapresiasi antusiasme seluruh peserta dan panitia. (helda/gby)

 


Editor: Risna
Fotografer: helda/gby