MTsN 1 Pasaman Miliki Logo, Mars Baru Dan Pojok Literasi Moderasi Beragama

Pasaman, Humas--Semangat pengembangan ditunjukkan MTsN 1 Pasaman. Inovasi dan kreasi tampak disaat perayaan hari lahirnya (harlah) ke-55, Selasa (8/10).

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman Yasril, hadir bersama Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Nafrizal menyaksikan karya-karya luar biasa civitas MTsN 1 Pasaman di bawah komando Ade Pabrian. Dimana, diciptakan logo, mars madrasah juga pojok literasi moderasi beragama.

Dan ia pun dengan resmi, melaunching inovasi-inovasi MTsN 1 Pasaman tersebut. 

Komentar Yasril, ini sangat membanggakan, karena baru MTsN 1 Pasaman di kabupaten maupun Provinsi Sumatera Barat yang melahirkan inovasi dan kreatifitas semacam ini. Dan sangat pantas ditiru, karena sarat manfaat terutama pojok literasi moderasi beragama bagi peserta didik. 

Menurut Kakan, hal ini bisa mengangkat citra madrasah semakin melambung tinggi. Masyarakat akan semakin mengidolakan MTsN 1 Pasaman sebagai lembaga pendidikan pilihan untuk anak-anaknya.

"Selamat berulang tahun dan atas inovasi yang ditunjukkan", tutupnya.Yusuf AS AZ


Editor: Yusuf AS AZ
Fotografer: Yusuf AS AZ