MTsN 3 Kota Pariaman datangkan Damkar Kota Pariaman

Pariaman_Humas, Kebakaran adalah musibah yang bisa sewaktu-waktu datang dan terjadi bahkan dilingkungan kita. Untuk mengantisipasi akibat terburuk, maka dibutuhkan pemahaman yang baik untuk antisipasi dini bila terjadi dilingkungan. Hal ini lah yang membuat Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Pariaman datang ke MTsN 3 Kota Pariaman pada hari Sabtu (2/9).

Dibawah pimpinan Pak Hendri, tim Damkar mengedukasi warga Madrasah cara antisipasi dini jika terjadi kebakaran. Kamad Aprilius turut serta mencoba memadamkan api dengan Alat Pemadam Api Tradisional (APAR) yaitu karung yang dibasahi. Beberapa guru juga ikut serta mencoba dan yang utama adalah beberapa peserta didik dengan antusias dan berani mencoba memadamkan api.

Pak Hendri mengatakan bahwa edukasi ini penting untuk antisipasi dini jika terjadi kebakaran sehingga tau langkah pertama yang harus dilakukan. Senada dengan itu, Kamad Aprilius mengaku bahagia dengan edukasi yang diberikan Tim Damkar Kota Pariaman ini karena sangat-sangat bermanfaat. Beliau juga menyampaikan rasa terimakasih yang tinggi untuk kehadiran Tim Damkar Kota Pariaman di MTsN 3 Kota Pariaman.

Najla yang merupakan peserta didik kelas 7 mengaku senang bisa mencoba memadamkan api, awalnya takut namhun ternyata saya bisa katanya dengan sumringah. Ilmu ini bermanfaat pak jika ada kebakaran dilingkungan lanjutnya saat diminta berkomentar.(Ira)


Editor: -
Fotografer: -