MTsN 3 Kota Pariaman Gelar Gladi Bersih ANBK Madrasah 2023

Pariaman_humas, Demi berjalan suksesnya kegiatan ANBK Madrasah 2023 pada 18 - 19 September 2023 nanti, maka MTsN 3 Kota Pariaman melaksanakan Gladi Bersih ANBK pada Senin dan Selasa (11 - 12 September 2023) di Labor Komputer MTsN 3 Kota Pariaman.

Penanggungjawab kegiatan sekaligus proktor, Hizbul Fatiya Kudus menyebut bahwa lewat Gladi Bersih ini dapat menilai kesiapan akhir mulai dari sarana dan prasarana maupun peserta didik sendiri sebelum ANBK sebenarnya. Sejatinya peralatan maupun unsur penunjang lainnya di MTsN 3 Kota Pariaman sudah siap namun untuk meminimalisir kesalahan atau eror perlu dilaksanakan kegiatan Gladi Bersih karena kegiatan ANBK ini dilaksanakan secara online maka banyak faktor x yang tidak bisa diprediksi lanjutnya.

Gladi Bersih ANBK ini di ikuti oleh 45 orang peserta didik kelas 8 yang terdiri dari 21 orang laki-laki dan 24 orang perempuan. Pelaksanaan Gladi Bersih ANBK juga dibagi dalam dua sesi selama dua hari pelaksanaan. Untuk setiap sesinya di ikuti oleh 30 peserta didik pada sesi satu dan 15 peserta didik pada sesi dua.

Sejauh ini tidak ada kendala berarti yang terjadi, khususnya pada peralatan komputer di Madrasah. Hanya saja jika gangguan pada server pusat atau jaringan internet yang tidak bisa di prediksi. Kepala MTsN 3 Kota Pariaman menghimbau peserta didik yang terpilih menjadi wakil Madrasah dalam ANBK ini untuk mempersiapkan diri dengan baik dan menjaga kesehatan karena mereka terpilih untuk mewakili Madrasah.(Ira)


Editor: -
Fotografer: -