Limapuluh Kota,Humas - Kepala MTsN 5 Limapuluh Kota, Silvia Marlina, lepas secara resmi keberangkatan tim Kompetisi Riset dan Inovasi Siswa Indonesia (KREASI) tahun 2024, menuju Jakarta untuk mengikuti babak final Tingkat nasional KREASI 2024, Jum’at ( 1/11).
Sebagaimana diketahui KREASI merupakan ajang kompetisi riset yang diselenggarakan oleh ABAK Academy. Tim KREASI MTsN 5 Limapuluh Kota merupakan salah satu dari 9 tim KREASI dari Madrasah di Kabupaten Limapuluh Kota yang berhasil lolos ke babak final dan akan melenggang ke Tingkat nasional, bersaing dengan berbagai madrasah yang ada di Indonesia.
Tim KREASI MTsN 5 Limapuluh Kota tersebut terdiri dari Nurul Khairani, Juwita Anastasya beserta dua orang guru pembimbing Rini Rosaria dan Puti Mayang Sari. Mereka akan berkompetisi mengusung judul penelitian “ SOSOK YANG HILANG “ Dinamika Kehidupan Anak yang tumbuh dalam Pola Asuh Fatherless Family”. Rombongan tim KREASI MTsN 5 Limapuluh Kota, rencanakan akan bertolak menuju Jakarta, pada Rabu dini hari ( 6/11).
Sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian prestasi luar biasa ini, maka dalam acara pelepasan ini, Kepala madrasah Silvia memohon doa dan dukungan penuh dari seluruh warga MTsN 5 Limapuluh Kota untuk tim KREASI MTsN 5 Limapuluh Kota, agar diberi keselamatan, kelancaran, dan memperoleh hasil yang terbaik.
“ Alhamdulillah tahun ini madrasah kita lolos ke babak final ajang KREASI tahun 2024. Ini merupakan prestasi luar biasa. Maka dari itu mahon doa dan dukungan dari kita semua agar tim KREASI kita di beri keselamatan dan kalancaran menuju pusat lomba serta mampu memperoleh hasil yang terbaik dalam babak final nanti”, harap Silvia penuh semangat”
Pada kesempatan ini, Silvia juga menghimbau seluruh siswa MTsN 5 Limapuluh Kota untuk selalu mengembangkan potensi dan bakat yang dimiliki, sehingga mampu berprestasi di bidangnya masing-masing.
“ Kepada Ananda semua, kembangkanlah bakat yang Ananda miliki dan gali terus potensi diri sehingga mampu berprestasi pada bidang yang Ananda geluti, seperti apa yang diraih oleh teman tim KREASI MTsN 5 Limapuluh Kota. Giat dalam berlatih, gigih dalam belajar, dan Jangan mudah meyerah” tutup Silvia mengakhiri acara pelepasan. ( Femel/ RA )