Limapuluh Kota, Humas -- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia ( IC ) merupakan salah satu prototipe madrasah unggulan berbasis asrama di Indonesia. Salah satu tujuan pendiriannya untuk mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas tinggi dalam bidang Keimanan dan Ketakwaan (IMTAK), menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), mempunyai wawasan keislaman dan kebangsaan yang baik, serta mampu mengaktualisasikannya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, termasuk salah satunya di MAN IC Padang Pariaman, Sumatera Barat.
Dalam upaya menjamin mutu penyelenggaraan MAN Insan Cendekia, maka Kementerian Agama menerapkan sistem Seleksi Nasional Peserta Didik Baru ( SNPDB) MAN IC. SNPDB MAN-IC ini merupakan salah satu instrumen untuk menjaring calon peserta didik yang potensial ditinjau dari sisi akademik, kepribadian, dan kesehatan, sehingga diharapkan dapat mengikuti pendidikan secara optimal di madrasah dengan sistem ber asrama.
Dalam menjalankan sistem seleksi ini, MTsN 5 Limapuluh Kota dipercaya Kembali sebagai salah satu titik lokasi ( tilok) pelaksanaan seleksi tersebut. Terlihat ratusan siswa dari 13 sekolah/ madarasah di Kabupaten Limapuluh Kota, mulai memadati labor komputer MTsN 5 Limapuluh Kota untuk menjalani tes berbasis Conputer Based Test ( CBT), setelah dinyatakan memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan.
Kepala MTsN 5 Limapuluh Kota, Silvia Marlina megapresiasi terpilihnya MTsN 5 Limapuluh Kota sebagai salah satu dari 11 titik Lokasi pelaksanaan seleksi di Sumatera Barat. Wanita dua anak ini mengharapkan agar peserta ujian mempu menjawab soal – soal dengan mudah dan lancar.
“ Alhamdulllah, tahun ini kita masih dipercaya sebagai salah satu titik Lokasi pelaksanaan tes seleksi nasional MAN IC tahun Pelajaran 2025/ 2026. Maka kita berusaha menyediakan segala fasilitas berserta kebutuhan lainnya dalam pelaksanaan teks ini. Semoga tidak ada kendala dan hambatan dalam pelaksanaan tes ini ”, ungkap Silvia.
Pelaksanaan ujian ini berlangsung dua hari hari ini, yakni 25-26 Februari 2025, dengan empat sesi. Sesi 1 dan 2 berlangsung hari Sabtu ( 22/2) dengan rincian waktu pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 11.10 WIB dan pukul 13.00 WIB sampai pukul 16.40 WIB untuk sesi 2. Sementara Sesi 3 dan 4 dilaksanakan hari Minggu ( 23/2), dengan waktu pelasanaan 07.30 WIB sampai 11.10 WIB untuk untuk sesi 3 dan pukul 13.00 WIb sampai pukul 16.40 WIB untuk sesi 4. Sampai hari akhir, pelaksanaan teks CBT MAN IC di MTsN 5 Limapuluh Kota berjalan tertib dan lancar, dengan jumlah peserta 154 orang siswa. ( Femel/ RA )