Limapuluh Kota, Humas - Ikatan Penyuluh Agama Islam Republik Indonesia (IPARI) Kabupaten Limapuluh Kota menggelar silaturahmi di Sarasah Tanggo, Kecamatan Harau, Selasa (4/2). Silaturahmi ini dihadiri oleh Penyuluh Agama Islam Fungsional dan PPPK se-Kabupaten Limapuluh Kota.
Ketua Umum IPARI Limapuluh Kota, Andika Figora, menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan kerjasama para penyuluh agama yang telah hadir. Dalam pertemuan tersebut, terdapat dua agenda utama yang dibahas. Pertama, pembentukan tim efektif media sosial IPARI Limapuluh Kota. Kedua, pembahasan mengenai tata kerja dan pelaporan penyuluh agama Islam. Materi tata kerja dan pelaporan penyuluh agama disampaikan oleh Andika Figora dan Yosi Purnama Sari.
Andika berharap pertemuan tersebut dapat meningkatkan kinerja dan koordinasi para penyuluh agama dalam menjalankan tugas dan fungsinya di Kabupaten Limapuluh Kota. Pembentukan tim media kreatif juga diharapkan dapat membantu menyebarluaskan informasi dan kegiatan keagamaan kepada masyarakat secara lebih efektif dan kreatif.
"Sebagai penyuluh, tugas kita terhadap umat sangat komplit. Kerja dari sebuah tim yang solid sangat kita harapkan agar organisasai ini memberi manfaat. Dakwah secara digital juga harus kita pahami, melihat kepada dunia kerja yang semakin maju dan serba digital," ungkap Andika.(ey/RA)