OSIM MAN Kota Solok Gelar English Camp di Villa Seribu Ban, Saniang Baka

Kota Solok, Humas -- Pengurus OSIM MAN Kota Solok mengadakan kegiatan English Camp yang berlangsung di Villa Seribu Ban, Saniang Baka, Kabupaten Solok, pada hari Sabtu hingga Minggu, 8-9 Februari 2025. Kegiatan ini diikuti oleh 48 siswa yang merupakan pengurus OSIS MAN Kota Solok, bersama dengan 5 orang guru pendamping. Tujuan dari English Camp adalah untuk membiasakan peserta menggunakan bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari dan meningkatkan keterampilan komunikasi dalam bahasa internasional ini, Minggu (09/02/25)

Selama kegiatan berlangsung, berbagai aktivitas dilakukan untuk mendalami bahasa Inggris, seperti permainan, penampilan bakat, debat antar kelompok, diskusi, serta sesi sharing, semuanya menggunakan bahasa Inggris. Peserta juga diberlakukan aturan ketat, di mana mereka dilarang berkomunikasi menggunakan bahasa Indonesia dan harus menggunakan bahasa Inggris sepanjang acara.

Aldika Putra, Ketua OSIS MAN Kota Solok kelas 12 IPK 1, menyatakan bahwa dirinya dan teman-temannya sangat bersemangat dan bahagia mengikuti English Camp ini. Ia merasa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk melatih kemampuan berbicara dalam bahasa Inggris dan meningkatkan kepercayaan diri.

Ustadz El Yusman, Pembina OSIM dan guru bahasa Inggris MAN Kota Solok, menjelaskan bahwa kegiatan ini sudah direncanakan dengan matang untuk memberikan pengalaman berharga bagi siswa. Ia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kepercayaan diri para siswa, khususnya anggota OSIM Kota Solok, dalam berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris.

Kepala Madrasah, Marion, sangat mendukung kegiatan English Camp ini. Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif, terutama dalam kemampuan berbicara bahasa Inggris dengan baik dan benar. Beliau juga berharap para peserta dapat membiasakan diri berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris dengan penuh percaya diri di masa depan.(helda/Nt)

 


Editor: Risna
Fotografer: Helda/Nt