Peduli Sesama, Kemenag Payakumbuh Gelar Bazar BarBeKu

Payakumbuh,Humas--Sebagai bentuk kepedulian atas sesama terutama pada bulan Ramadhan,Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh menggelar Bazar Barang Murah Berkualitas (BarBeKu) yang dilaksanakan di halaman Kantor yang terletak di Jalan Pahlawan No 44 Payakumbuh tersebut,Senin (24/3/2025).

Bazar digelar dengan menjual pakaian layak pakai yang berkualitas dengan patokan harga mulai Rp.10.000 sampai Rp 50.000. per helai.

Kakankemenag Kota Payakumbuh H. Hendri Yazid sangat mengapresiasi dan mengatakan, kegiatan bazar BarBeKu ini merupakan bagian dari program Festival Ramadan Kemenag dan hasil penjualan akan disumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Alhamdulillah kegiatan BarBeKu berjalan dengan lancar,tidak hanya di Kankemenag Kota Payakumbuh,kegiatan ini juga dilaksanakan oleh KUA dan madrasah di Kota Payakumbuh dan hasil dari Bazar ini nantinya akan kita sumbangkan untuk kaum dhuafa dan masyarakat yang membutuhkan,"ucapnya.

Sementara itu Kasubbag TU Kankemenag Kota Payakumbuh Hj. Sri Yusnita  selaku koordinator Bazar menyampaikan bahwa masyarakat sangat antusias dan merasa terbantu dengan kehadiran Bazar yang dibuka mulai jam 8.30 WIB ini karena disamping murah,pakaian yang dijual juga mempunyai kualitas bagus dan baik.(Alg)


Editor: Risna
Fotografer: Algeri