Silaut, Humas -- Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pesisir Selatan, Abrar Munanda, meluncurkan Program BERANI (Benah Rumah Bina Penghuni) di Kampung Lebak Balam, Nagari Talang Binjai, Kecamatan Silaut, Selasa (11/2).
Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur pimpinan daerah, termasuk seluruh jajaran Muspika, Kepala KUA Kecamatan Silaut, Lunang, Ranah Ampek Hulu, serta Kepala MTsN Tapan. Turut hadir tokoh-tokoh masyarakat Kecamatan Silaut yang memberikan dukungan penuh terhadap program tersebut.
Program BERANI bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan membenahi tempat tinggal sekaligus memberikan bimbingan bagi penghuninya agar tercipta lingkungan yang lebih layak dan harmonis. Kegiatan ini diharapkan mampu menjadi inspirasi bagi daerah lain dalam mengimplementasikan pendekatan kesejahteraan berbasis keagamaan dan sosial.
Dalam sambutannya, Abrar Munanda menegaskan bahwa program ini merupakan wujud nyata kepedulian Kemenag terhadap kondisi sosial masyarakat, sekaligus sebagai bentuk sinergi antara pemerintah, lembaga agama, dan tokoh masyarakat dalam menciptakan kehidupan yang lebih baik.
"Kami berharap Program BERANI dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat, tidak hanya dalam aspek fisik rumah, tetapi juga dalam membangun kesadaran keagamaan dan sosial yang lebih baik," Abrar Munanda.
Kegiatan ini mendapat apresiasi luar biasa dari masyarakat dan diharapkan menjadi agenda berkelanjutan pada wilayah lainnya di Kabupaten Pesisir Selatan. (Lumasri) Zon