Pemeriksanaan Berkala Siswa MAN 50 Kota Upaya Menjaga Status Kesehatan 

Limapuluh Kota, Humas - MAN Limapuluh Kota bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Limapuh Kota, melalui UPTD Puskesmas Padang Kadis, melaksanakan pemeriksaan kesehatan berkala yang rutin dilaksanakan minimal 1 kali setahun. Untuk tahun 2025, siswa MAN Limapuluh Kota kembali dilakukan pemeriksaan kesehatan, Senin (3/2) 

Kepala MAN Limapuluh Kota, H. Nur Ali, meninjau pelaksanaan kegiatan tersebut mengatakan, pemeriksaan kesehatan siswa bertujuan untuk mengetahui status kesehatan peserta didik yang berumur di atas 15 tahun. Selain itu juga diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran anak di usia remaja tentang pentingnya budaya hidup bersih dan sehat.

“Budaya hidup bersih dan sehat dapat dimulai dari rumah, madrasah, hingga di tengah masyarakat.  Untuk lingkungan madrasah, budaya hidup bersih dan sehat dilakukan karena madrasah merupakan wilayah yang sangat penting bagi generasi mendatang,” ungkap Nur Ali.

Nur Ali menyebut, pemeriksaan kesehatan peserta didik merupakan agenda rutin tiap tahun. Hal ini sengaja diagendakan dalam kegiatan rutin tahunan demi menjaga agar lingkungan madrasah tetap tentram dan sehat, termasuk menangkal penyebaran penyakit, baik menular ataupun tidak menular.

Tim Kesehatan Puskesmas Padang Kandis, yang dipimpin dr. Suci Lestari melakukan pemeriksaan kesehatan peserta didik meliputi kesehatan gigi dan mulut, pengukuran tinggi dan berat badan, pemeriksaan mata, telinga, dan pengukuran tekanan darah, serta edukasi penyakit tidak menular.

“Penyebab kematian tertinggi di Indonesia bukanlah disebabkan Penyakit Menular (PM), melainkan oleh Penyakit Tidak Menular (PTM), seperti jantung, kanker, diabetes, serta penyakit berbahaya lainnya. Kesehatan ini perlu kita tekankan kepada peserta didik,” tegas Suci.

Suci melanjutkan, pemeriksaan kesehatan peserta didik juga sebagai upaya perwujudan sistem kesehatan berbasis promotif dan preventif. Suci menyebut, kegiatan ini juga bagian dari upaya pemerintah dalam mewujudkan masyarakat Indonesia yang sehat jasmani dan rohani.(FY/Nina)
 


Editor: Nina
Fotografer: Nina