Pendidikan Kader Mubaligh MAN 2 Kota Padang Resmi Dimulai

Padang, humas - Pendidikan Kader Mubaligh (PKM) MAN 2 Kota Padang 2024 resmi dimulai. Kegiatan yang bertujuan mencetak kader pendakwah tersebut akan berlangsung setiap pekannya.

"Kita mulai melakukan pengkaderan mubaligh terhadap anak kita satu kali dalam satu minggu" kata Muhammad Husein Pembina Ekskul PKM MAN 2 Kota Padang kepada MandupaNews, Selasa (27/08/2024).

Muhammad Husein menyebut, sebanyak 56 siswa ikut serta dalam ektrakurikuler (ekskul) pendidikan kader mubaligh. Jumlah tersebut tercatat berdasarkan data yang dihimpun oleh pengurus PKM.

Ke 56 siswa tersebut lanjut Muhammad Husein, akan dikader menjadi seorang mubaligh, sehingga mereka memiliki kemampuan berkomunikasi serta punya komitmen yang tinggi terhadap dakwah.

"Mudah-mudahan melalui PKM ini akan melahirkan da'i ummat yang mumpuni dalam mengemban dakwah. Sehingga dakwah Islam bisa diterima oleh masyarakat," bebernya.

Sebagai informasi, Jum'at (23/08/2024), Plh Kepala MAN 2 Padang Jonismen membuka PKM. Pada kesempatan itu, Jonismen berharap agar ekskul ini mampu memberi warna tersendiri bagi penyebaran dakwah dilingkungan madrasah. ArulDp


Editor: HarisTJ
Fotografer: ArulDp