Pengelola Humas Kemenag Padang, Zarisman Tanjung Lulus PPPK Tahap 1

Padang, Humas –Setelah melewati perjalanan panjang penuh perjuangan dan kerja keras, Zarisman Tanjung akhirnya meraih impian yang telah lama ia perjuangkan. Sebagai pengelola Humas di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang, Zarisman dinyatakan lulus sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap 1, setelah mengabdi selama 9 tahun. Pencapaian ini tak hanya menjadi kebanggaan bagi dirinya, tetapi juga bagi seluruh tim di Kemenag Kota Padang.

Kepala Kantor Kemenag Kota Padang, H. Edy Oktafiandi, memberikan apresiasi yang tinggi atas dedikasi Zarisman. “Kami sangat bangga atas perjuangannya. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi rekan-rekan lainnya,” ujar Edy dengan penuh bangga.

Perjalanan Hidup yang Penuh Perjuangan

Perjalanan hidup Zarisman Tanjung memang tak mudah. Lahir dan tumbuh di keluarga yang kurang mampu, ia kehilangan ibunda tercinta di usia yang sangat muda, tepatnya pada tahun 1989. Sebagai anak bungsu, Zarisman harus tinggal bersama sang ayah yang dengan penuh ketekunan membesarkan enam anak hingga akhirnya meninggal dunia pada 2011. Namun, segala kesulitan hidup justru memupuk tekad kuat dalam dirinya untuk terus maju dan memperbaiki nasib.

Zarisman memulai kariernya sebagai tenaga honorer di MTsN 4 Kota Padang pada 2016, dan kemudian berpindah ke Kantor Kemenag Kota Padang pada 2021 hingga sekarang. Di samping itu, ia juga aktif dalam dunia media, mulai dari menjadi kameramen dan staf di FavoritTV, penyiar serta marketing di Radio Suara Subuh, hingga berperan sebagai jurnalis di berbagai media online. Selain itu, ia turut berkontribusi dalam berbagai organisasi sosial dan budaya, seperti menjadi Sekretaris Umum di beberapa perguruan pencak silat dan organisasi pemuda setempat.

Tekad yang tak pernah padam

Tidak hanya di dunia kerja, Zarisman juga menunjukkan semangat yang luar biasa dalam berbagai bidang. Ia menerima penghargaan "Guru Tuo Rajo Mudo" dari masyarakat adat 9 Tapian Kuranji atas dedikasinya dalam budaya dan sosial. Semangat pantang menyerah ini juga terlihat saat ia sempat gagal melanjutkan pendidikan di IAIN Imam Bonjol karena keterbatasan biaya. Bahkan, ia pernah merantau ke Malaysia sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) selama 3,5 tahun untuk membantu keluarga.

Dengan prinsip hidup "Jalani, Syukuri, Nikmati", Zarisman membuktikan bahwa ketekunan dan kerja keras akan selalu membawa hasil yang manis. Kini, dengan status baru sebagai ASN PPPK, Zarisman semakin bersemangat untuk terus memberikan kontribusi terbaiknya bagi masyarakat melalui Kemenag Kota Padang. “Ini adalah babak baru dalam perjalanan saya untuk terus mengabdi dan memberikan yang terbaik,” ungkapnya dengan penuh keyakinan.


Editor: HarisTJ
Fotografer: zoe