Pariaman, Humas_Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2024 dan HUT PGRI ke-79 di MTsN 1 Kota Pariaman diisi dengan berbagai kegiatan. Acara yang berlangsung dari pagi hingga sore Senin (25/11/2024) berlangsung dengan meriah.
Dimulai dengan upacara bendera dengan pelaksananya adalah majelis guru. Kakankemenag Kota Pariaman bertindak sebagai pembina upacara, diwakili Kasi Pendis, Syaiful Azmi.
Dalam amanatnya, Syaiful membacakan pidato Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, mengusung tema Guru Hebat, Indonesia kuat. “Tema tersebut memiliki tiga makna. Pertama, penegasan tentang arti dan kedudukan penting para guru. Kedua, guru tidak hanya berperan sebagai agen pembelajaran, tetapi juga agen peradaban. Ketiga, guru menentukan kualitas sumber daya manusia, generasi bangsa yang melanjutkan perjuangan dan bertanggung jawab memjukan bangsa dan negara,” ujar Syaiful.
“Sejalan dengan visi pendidikan bermutu untuk semua, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) berusaha meningkatkan kualitas para guru melalui pemenuhan kualifikasi guru, meningkatkan kompetensi guru, meningkatkan kesejahteraan guru melalui sertifikasi,” tambah Syaiful.
Setelah upacara, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada para yang telah berdedikasi luar biasa kepada Madrasah, sekaligus reward (penghargaan) untuk kelas pemenang Lomba Video Kreatif tentang adab kepada guru.
Selepas itu, dilanjutkan dengan Gerak Jalan Sehat (GJS) bersama seluruh Keluarga Besar MTsN 1 Kota Pariaman. Dilepas Kasi Pendis, pada rute-rute tertentu dibagikan kupon undian oleh wali kelas masing-masing kepada siswa.
Kegiatan seremonial lainnya mulai dari pembawa acara 3 bahasa (Arab, Inggris, dan Indonesia), pembacaan Al-quran, pembacaan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Guru Madrasah, dan Mars PGRI, ditutup dengan penampilan musikalisasi puisi tentang Guru, serta pemotongan Kue HUT PGRI ke-79.
Ditutup dengan pembagian hadiah kepada siswa yang beruntung, berdasarkan kupon yang telah dibagikan ketika GJS, dengan cara diundi.
“Alhamdulillan, selamat hari Guru untuk seluruh majelis Guru MTsN 1 Kota Pariaman. Terima kasih telah mendidik dan membimbing anak-anak kita dengan penuh ikhlas. Semoga terus berkhidmat mempercepat terwujudnya Madrasah Maju dan Bemutu serta berkelas dunia,” harap Tarmizi. (Delsi/Adi)