Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW di MTsN Kota Solok, Kasubag Kemenag Tegaskan Keistimewaan Sholat

Kota Solok, Humas – MTsN Kota Solok mengadakan peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW pada Jumat, 31 Januari 2025. Kegiatan ini diikuti oleh 930 siswa, serta seluruh guru dan pegawai di MTsN Kota Solok. Peringatan ini menghadirkan penceramah Kasubag Tata Usaha Kemenag Kota Solok, H. Adrinoviyan,  yang memberikan uraian mendalam mengenai keistimewaan Islam di mata Allah dan keistimewaan Nabi Muhammad SAW dalam menjemput perintah sholat lima waktu.

Dalam ceramahnya, H. Adrinoviyan menekankan pentingnya sholat sebagai ibadah yang sangat dianjurkan oleh Allah dan Rasul-Nya. Beliau mengingatkan bahwa peristiwa Isra' Mi'raj menjadi momen penting ketika Nabi Muhammad SAW menerima perintah langsung dari Allah untuk menjalankan sholat lima waktu. Kasubag mengajak seluruh umat Islam, khususnya siswa-siswi MTsN Kota Solok, untuk tidak pernah meninggalkan sholat, sebagai bentuk kedekatan dan ketaatan kepada Allah.

Isra' Mi'raj adalah peristiwa penting dalam sejarah Islam yang terjadi pada tahun 621 Masehi, tepatnya pada malam 27 Rajab. Peristiwa ini merupakan perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem, dan kemudian naik ke langit ke-7 untuk bertemu dengan Allah SWT.

Peristiwa Isra' Mi'raj dirayakan oleh umat Islam di seluruh dunia pada malam 27 Rajab, yang dikenal sebagai "Lailatul Isra' Mi'raj".

Kepala Madrasah, Marta Rinalson, juga mengajak seluruh siswa, guru, dan pegawai untuk menjadikan sholat sebagai rutinitas utama dalam kehidupan sehari-hari. "Sholat adalah tiang agama, dan melalui peringatan Isra' Mi'raj ini, mari kita tingkatkan keimanan serta konsistensi dalam menjalankan ibadah, terutama sholat lima waktu," ungkapnya.

Beliau berharap peringatan ini dapat menginspirasi seluruh civitas akademika MTsN Kota Solok untuk terus mendalami ajaran Islam, meningkatkan kedisiplinan ibadah, serta meneladani perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam menyampaikan wahyu dan perintah Allah.

Peringatan Isra' Mi'raj ini diharapkan dapat memperdalam pemahaman umat tentang pentingnya sholat serta menjadi momentum untuk semakin meningkatkan kualitas ibadah dalam kehidupan sehari-hari. (helda/Nvl)

 


Editor: Risna
Fotografer: helda