Peringati Harlah Pancasila, Kakanwil Kemenag Sumbar Ajak ASN Perkuat Semangat Kebangsaan

Padang, humas --- Kantor Wilayah Kementerian Agama ( Kemenag)  Provinsi Sumatera Barat  mengadakan upacara peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024, Sabtu (01/06/24).

Kakanwil H Mahyudin dalam upacara tersebut bertindak sebagai inspektur upacara, dan diikuti  Pejabat Eselon III dan ASN  di lingkungan Kanwil Kemenag Sumatera Barat.

Kakanwil dalam amanatnya menyampaikan Pidato Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) RI bahwa Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 ini mengambil tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”. 

Tema ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat.

Kakanwil dalam kesempatan ini mengajak jajaran ASN Kementerian Agama dilingkungan Sumatera Barat untuk memaknai serta meresapi nilai -nilai yang terkandung di dalam Pancasila terkhusus dalam memperkuat semangat persatuan bangsa.

" "Pancasila harus senantiasa kita jiwai dan pedomani agar menjadi ideologi yang bekerja, yang dirasakan kehadiran dan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia. Selain regulasi yang berlandaskan pada semangat dan jiwa Pancasila, kita juga perlu keteladanan yang tercermin dari etika, integritas, dan karakter para pemimpin dan rakyat Indonesia," himbaunya.

Upacara yang berlangsung khidmat di lapangan  upacara Kanwil Kemenag Sumbar ini bertujuan memperkuat semangat kebangsaan dan persatuan, serta meneguhkan kembali nilai-nilai Pancasila.

Di momen ini, Kakanwil juga menyerahkan SK Purnabakti dan cendramata kepada salah seorang  ASN bidang Papkis Kanwil Kemenag Sumbar Sukmawati yang memasuki usia pensiun. rzk


Editor: rzk
Fotografer: rzk