Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H, Kepala Kantor Ajak Mari Tauladani Sifat Rasulullah

Padang,Humas -- Kementerian Agama Kota Padang menyelenggarakan Maulid Nabi sebagai momentum menjadikan Nabi Muhammad sebagai suri teladan dalam membangun kebinekaan dan selalu merefleksikan sifat Rasulullah dengan berbuat baik pada sesama.

Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor, H. Edy Oktafiandi saat memberikan sambutan dalam Kegiatan Wirid Bulanan pada Momentum Peringatan Maulid Nabi 1445 H / 20223 M, bertempat di Aula LT.2 Kemenag setempat pada Senin 2 Oktober 2023.

H. Edy menegaskan agar selalu berprasangka baik dan mengajak mari berlomba-lomba dalam melakukan kebaikan, dan terus ingin mengedepankan keberadaan kita untuk dapat memberikan kebaikan pada orang lain.

Sifat Rasul dapat sebagai refleksi bagi kita untuk selalu  membantu orang-orang yang lemah dan kita perlu untuk berlomba-lomba dalam melakukan segala  kebaikan kepada setiap manusia dan bebaik sangkalah  pada orang lain.

Perlihatkanlah nilai-nilai Islam dalam diri kita serta bertutur kata yang baiklah begitu juga perbuatan kita dalam menjalani kehidupan ini. Dan semua Prilaku dan Perbuatan baginda Rasulullah Nabi Muhammad SAW patut kita teladani  dalam membangun semangat kebinekaan, ungkap Kepala Kantor.

Sementara itu, Buya Syafrijal Halim dalam Tausyiahnya menyampikan bahwa Mari Berselawat dan Teladani  Nabi Muhammad SAW dalam Kehidupan sehari-hari. Karena hanya dialah yang patut kita contoh dan teladani dalam kehiduapn Ini agar dapat Meraih sukses dunia dan akhirat.

Lebih jauh, Buya Syafrijal Halim menjelaskan sifat-sifat terpuji Nabi Muhammad SAW yang dapat menjadi suri tauladani bagi kita semua adalah, satu Shiddiq artinya jujur. Kejujuran Nabi Muhammad SAW dapat ditiru oleh kita selaku umat muslim dan diaplikasikan dalam segala aspek kehidupann tak hanya saat bermasyarakat, namun di kesendirian pun sifat jujur ini tetap harus dilakukan.

Dua Amanah Sifat ini penting sekali untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Baik dalam menjalankan tugas sebagai pelajar, pekerja kantoran, pedagang, ibu rumah tangga bahkan pejabat sekalipun sudah sepatutnya mendeladani sifat Nabi Muhammad SAW yang satu ini.

Tiga Tabligh memiliki arti menyampaikan. Allah SWT menurunkan firman-firmanNya kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara malaikat Jibril untuk disampaikan ke seluruh manusia di muka bumi.

Dalam menyampaikan ajaran agama Islam yang datangnya dari Allah SWT, sifat-sifat terpuji Nabi Muhammad SAW yang lainnya selalu ditampilkan juga. Sifat mulia ini wajib ditiru oleh seluruh umat Nabi Muhammad SAW. Sampaikanlah hal-hal yang baik, jauhkanlah dari perkataan yang buruk dan menyesatkan.

Empat Fathonah memiliki arti cerdas. Kecerdasan Nabi Muhammad SAW sudah terlihat sejak kecil. Beliau sudah menunjukkan cara berpikir kritis bahkan sejak masih anak-anak.

Rasulullah selalu menunjukkan intelektualitasnya tatkala melaksanakan dakwah dan menyiarkan agama Islam ke berbagai wilayah. Dan Kecerdasan tersebut selayaknya digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat dan mendatangkan kebaikan untuk diri sendiri juga orang lain.

“Dan mari kita selalu mentauladani dan mengamalkan sifat Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari,” ajak sang Buya.

Kegiatan tersebut, diikuti  Kepala  Kantor,  Kasubbag TU, segenap unsur Kepala Seksi dan Penyelenggara, Pengawas Madrasah/PAI,  Kepala Madrasah Kepala KUA, Penghulu, Penyuluh, beserta Aparatur Sipil Negara Jft Jfu dilingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Padang.

Pelaksana  kegiatan Wirid Bulanan dari  KUA Padang Timur, MIN 4, dan MIN 7 Kota Padang. dan Pada momentum tersebut, Kepala Kantor, H. Edy Oktafiandi menyerahkan Borcade BAZNAS Kota Padang Kepada 11 Kepala KUA Kecamatan Se-Kota Padang. Alhamdulillah Kegiatan berjalan dengan Lancar, dan Sukses Insyaallah Bertabur Hikmah.

HarisTJ

 


Editor: -
Fotografer: -