Pariaman_Humas, Kapolres Kota Pariaman AKBP. Abdul Aziz, S.I.K diwakili oleh Satbinmas Ipda. Veri Andespa, SH menjadi pembina upacara sekaligus memberikan arahan dihadapan warga MTsN 3 Kota Pariaman pada Senin pagi (21/8). Meski pagi sempat diguyur hujan, namun upacara bisa dilaksanakan menjelang jam 07.30.
Dalam amanatnya, Bapak Kapolres mengajak peserta didik untuk berperan aktif mengantisipasi kenakalan remaja. Beliau mengajak peserta didik untuk tidak membawa kendaraan karena masih belum memiliki SIM. Kapolres menghimbau agar kelengkapan berkendara diperhatikan seperti helm, kaca spion, dan jangan ugal-ugalan karena akan menyusahkan diri sendiri dan orangtua.
Beliau juga mengharapkan agar peserta didik lebih bijak dalam menggunakan internet dan media sosial. Dimana berada senantiasa berhati-hati dan waspada kepada orang asing yang mengajak bicara, bertamu kerumah atau memberikan makanan/minuman. Kejahatan memiliki seribu wujud yang dapat mengelabui korbannya. Pesan Kapolres juga menyinggung kedisiplinan, kepatuhan dan menghargai orangtua dan guru. Paling utama adalah jangan meninggalkan sholat atau beribadah.
Upacara berlangsung khidmat dan semua peserta didik antusias karena yang menjadi pembina upacara adalah pihak kepolisian. Sementara untuk pelaksana upacara kali ini adalah Tim OSIM. Kasatbinmas Ipda. Veri Andespa, mengapresiasi Tim Paskibra yang melaksanakan tugas mengibarkan bendera dengan baik.
Sementara itu, dalam upacara juga terlihat Guru Muda dari mahasiswa PPL UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi yang akan melaksanakan kegiatan praktek mengajar di MTsN 3 Kota Pariaman.(Ira)