Pramuka MTsN 2 Solok Juara 1 Lomba PBB Bertongkat, Pada Ajang TRSC XIV MAN 1 Solok

Koto Baru, Humas – Kontingen Pramuka MTsN 2 Solok meraih Juara 1 Lomba PBB tingkat SMP/MTs se Kota Solok, Kabupaten Solok, Solok Selatan, Dhamasraya dan Sijunjung dalam Ajang The Rising Star Competition (TRSC) XIV Festival Tahunan MAN 1 Solok Plus Keterampilan, Sabtu (20/1).

Acara yang dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kemenag kabupaten Solok H. Zulkifli, S.Ag.MM, didampingi Kepala MAN 1 Solok Drs Syukrizal, MM, Kepala MTsN 2 Solok Erdinal, S.Ag, Ketua Pelaksana Fauzi, Babinsa dan tamu undangan.

Kegiatan dengan tema mewujudkan Generasi Milineal yang Qurani, Berrprestasi, kreatif, dan Sportif dengan Cabang yaitu Lomba PBB, Futsal, Olimpiade IPA, Olimpiade IPS, Olimpiade Matematika dan Olimpiade Bahasa Inggris.

MTsN 2 Solok Meraih Juara Satu Cabang Lomba PBB, Juara Dua Cabang Olimpiade Bahasa Inggris Atas Nama Anya Juita, dan Juara Tiga Olimpiade IPA Atas Nama Hayatul Kharani Syamdi.

Penampilan Apik Kontingen Tim PBB MTsN 2 Solok yang terdiri dari 11 orang tersebut tampil maksimal dengan Dandon Reski Wardatul Fitri.

Tim Pramuka MTsN 2 Solok dibawah pelatih Desi Afrina Yenti, S.Pd dan Tafridonra, S.IP yang melaksanakan latihan menjelang lomba lebih kurang dua Minggu lamanya, ujar Desi saat dikonfirmasi di MTsN 2 Solok.

Ferni Hastuti Wakasis MTsN 2 Solok yang langsung hadir mengatakan, perlombaan adalah ajang untuk merajut silaturrahmi, mengasah, mental dan uji kompetensi.

Kalah menang itu biasa dalam sebuah kompetensi, Ucapan terima kasih kepada siswa/i MTsN 2 solok yang telah berjuang mewakili madrasah dalam mengikuti kegiatan The Rissing Star Competition XIV

” terima kasih atas perjuangan dan kerja kerasnya untuk semua cabang, bagi yang belum beruntung tetap semangat jangan patah samangat, kegagalan hari ini adalah landasan yang kuat untuk melompat kearah yang lebih tinggi” ucapnya.

Dan kepada siswa/i kami yang sudah berhasil selalu bersyukur, semangat, jangan puas sampai disini”

Kepala MTsN 2 Solok mengucapkan selamat dan sukses untuk ananda yang meraih juara satu pada ajang The Rising Star Competition XIV, dan terimakasih buat para pelatih dan pembimbing yang telah berbuat semaksimal mungkin, dan tetap semangat bagi yang belum berhasil, ujar Erdinal.

Kemudian untuk ananda yang telah masuk final tetapi belum meraih hasil, Erdinal menyampaikan “ini merupakan keberhasilan yang tertunda” , ujarnya.

Ditambahkan Erdianal, ucapan selamat kepada guru dan pelatih, dan siswa serta semua pihak yangg telah bekerja keras untuk persembahan prestasi yang diraih, tutupnya.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Solok H. Zulkifli yang membuka kegiatan ini mengapreasiasi kretifitas keluarga besar MAN 1 Solok dalam mensyiarkan madrasah ini ke seantero Kabupaten Solok.

Disampaikan oleh Kakan Kemenag, selain untuk silaturrahmi, kegiatan ini juga bisa dijadikan sebagai ajang pemanasan KSM dengan memperlombakan olimpiade mata pelajaran serta ujicoba skiil dalam cabang Futsal dan PBB.

Sementara itu Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Solok H. Zulkifli, S.Ag.MM menyampaikan kami berharap, ananda yang ikut dalam lomba ini menjadi merajut ukhuwah islamiyah, meski bertajuk kompetisi namun hakekatnya ini adalah silaturrahmi,” ujar Kakan Kemenag. Rahmat | Fendi


Editor: Fendi
Fotografer: Rahmat