Raker Kemenag Padang Pariaman, Kakanwil Tekankan Evaluasi Program 2023 dan Tindaklanjut Fakta Integritas

Padang Pariaman, Humas -- Rapat Kerja terdiri dari dua kata yaitu Rapat dan Kerja, artinya, mari kita rapatkan, bincangkan dan diskusikan kendala 2023 kemudian cari solusi, agar di tahun 2024 tidak terjadi dan terulang persoalan yang sama.

Hal ini, disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat pada Rapat Kerja (Raker) Jajaran Kementerian Agama Kabupaten Padang Pariaman, saat membuka dan memberi arahan yang didampingi Kakankemenag H.Syafrizal, Ketua DWP Ny.Yanti Herawati Syafrizal, Kasubbag TU H. Mukhlis di Minang Jaya Hotel Lubuk Alung, Rabu (15/05/2024).

Peserta Raker terdiri dari Pejabat Administrator, eselon IV di jajaran Kemenag, Kepala Madrasah, Kepala KUA, Perwakilan Kaur TU, Perwakilan Penghulu, Ketua Ikatan Penyuluh Agama (IPARI), Ketua APRI, dan JFT serta Staf Pelaksana.

Lebih lanjut H. Mahyudin berharap, "bahas  fakta Integritas yang telah ditandatangani di waktu rapat kerja wilayah, kemudian turunkan di raker ini" tutur Kakanwil.

Fakta integritas meliputi menyiapkan satuan kerja Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)

Meningkatkan evisiensi dan efektivitas tata kelola manajemen Tata Usaha, Perencanaan, Keuangan, Kepegawaian dan Barang Milik Negara.

Mendorong percepatan dan penyelesaian izi pendirian rumah ibadah, mendorong percepatan sertifikasi dan ruslah tanah wakaf

Diakhir arahan Kakanwil ingatkan "sebelum Oktober implementasi penyelenggaraan jaminan produk halal harus sudah terlaksana sesuai fakta integritas yang telah ditandatangani" tutupnya. (egn)


Editor: -
Fotografer: -