Rapat Koordinasi Jajaran Kemenag Tanah Datar, 11 ASN Jamaah Calon Haji Dilepas Kepala Kantor Kemenag

Batusangkar-Humas Info : Selepas melaksanakan Upacara Penghormatan Bendera Merah Putih dan Do'a Bersama, ASN di jajaran Kemenag Tanah Datar mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) di Aula Ikhlas Beramal Kantor Kemenag Tanah Datar pada Jum'at (17/5). Acara ini dipimpin oleh Kepala Kantor Kemenag didampingi seluruh Kepala Seksi, Penyelenggara dan dihadiri oleh Kepala Madrasah, Kepala KUA, Kepala Pondok Pesantren, Penyuluh, Penghulu, KAUR Tata USaha, Guru PAI serta Pengawas Madrasah dan PAI. 

Pada momentum ini, Kepala Kantor Kemenag Tanah Datar, H. Amril pada penyampaian pertama membahas perihal tindak lanjut Pakta Integritas yang telah ditandatangani seluruh Kepala. Secara nasional ada 25 unit kerja yang sudah memenuhi isi dari Pakta Integritas tersebut dan sayangnya Kanwil Sumbar tidak termasuk didalamnya. Namun untuk kinerja, ada beberapa daerah yang telah melaporkan, termasuk Kemenag Tanah Datar yang sudah melaporkan di triwulan I.

Adapun point dari Pakta Integritas ada 6, yaitu : 1. Persiapan tim Zona Integritas (ZI) menjadi satker Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM); 2. meningkatkan efisiensi dan efektifitas manajemen tata kelola (tata usaha, keuangan, penataan kepegawaian, perencanaan dan BMN); 3. percepat izin mendirikan rumah ibadah yang bermasalah; 4. percepatan sertifikasi tanah wakaf; 5. sertifikasi produk halal, kantin Madrasah wajib bersertifikat halal; dan 6. Implementasi budaya numerasi di Madrasah dengan metode GASING. Kemudian H. Amril juga menekankan pesan Kepala Kanwil pada Rapat Kerja minggu kemarin perihal keuangan. "Percepat realisasi anggaran teruatama program dengan anggaran besar, jangan lupa laporan pertanggungjawabannya", ujar H. Amril. 

Disela Rakor, kegiatan yang dipandu oleh Plt. Kasubag Tatau Usaha, H. Helmi Zuldi ini, 11 ASN yang berada di lingkungan Kemenag Tanah Datar yang menjadi Jamaah Calon Haji 2024 dilepas oleh Kepala Kantor Kemenag. Adapun 11 tersebut ialah ialah 3 ASN Kantor Kemenag (H. Helmi Zuldi, H. Muhammad Akbar Ali Amran & Miftah Novi), 1 ASN MTsN 4 (Yunizar), 1 ASN MIS Batu Tebal (Armis), 2 ASN MAN 2 (Kasnida & Nurhayati), 1 ASN MAN 3 (Khairanis), 2 ASN MAN 4 (Mahdawina & Yulia Freza Nova), dan 1 ASN MTsN 10 (Marlinda Gusti). H. Amril mengucapakan selamat menunaikan rukun Islam kelima semoga dapat melaksakan ibadah haji itu dengan baik dan khusuk, selalu terjaga kesehatannya dan memperoleh haji yang mabrur. "Juga do'a-kan kawan-kawan di Kemenag untuk punya kesempatan yang sama mengunjungi tanah suci Makkah tersebut", ujar H. Amril.

Masing-masing Seksi kemudian diingatkan perihal kinerja, antara lain di Seksi Pendidikan Madrasah perihal Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024. "Perhatikan rekomendasi Ombudsman, yaitu buat Juknis PPDB, sistem penerimaan online dan offline, layanan pengaduan, SOP PPDB dan kejelasan pengumumannya melalui media apa', ungkap H. Amril. Kemudian hal lainnya yang disampaikan adalah persiapan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) yang diharapkan ada wakil ke tingkat nasional, kegiatan perpisahan siswa yang lulus jangan ada permasalahan pembiayaan, persiapan wisuda hafidz, assessment kompetensi guru dan pengawas serta inovasi di Madrasah.

Kepada Seksi Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam disampaikan persiapan MTQ tingkat Kabupaten di Rambatan serta kegaitan kemasyarakatan di KUA. Kepada Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah disampaikan persiapan pelepasan dan pemberangkatan Jamaah Calon Haji di hari Sabtu. Kepada Seksi Pendidikan Agama Islam diingatkan perihal tindak lanjut kompetensi guru PAI serta untuk Seksi PD Pondok Pesantren disampaikan perihal verifikasi bantuan Pondok Pesantren serta persiapan Pekan Olahraga dan Seni antar Diniyah (Porsadin).

Penyelenggara Zakat dan Wakaf juga menyampaikan perihal progres penyelesaian tanah wakaf yang belum bersertifikat. Turut hadir juga Analis Kepegawaian, Adri Eka Putra yang menyampaikan penyelesaian pendataan tenaga honorer, perihal naik pangkat, usulan satya lencana dan SKP di triwulan 2.

Terakhir, pada kondisi duka bencana ini H. Amril mengajak semuanya untuk berdo'a dan berdonasi untuk korban yang terdampak bencana longsor dan banjir lahar dingin di Tanah Datar. "Di pelataran Kantor Kemenag sudah didirikan Posko Peduli Bencana, silahkan berdonasi secara kolektif dan peruntukannya difokuskan ke MTsN 7 serta keluarga besar jajaran Kemenag Tanah Datar yang terdampak. Kepada Kepala Seksi Bimas Islam harap menyampaikan ke Masjid agar Khatib sholat Jum'at menyampaikan perihal bencana dan minta jamaah selalu mendoakan", tutup H. Amril. (Humas Kemenag TD)


Editor: Anggi
Fotografer: Adhi