Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025 H Kemenag Kabupaten Solok Gelar Zikir Bersama

Koto Baru, Humas - Suasana khusyuk dan haru menyelimuti Masjid Agung Darussalam Islamic Center Koto Baru Solok pada acara zikir bersama yang digelar Kantor Kemenag Kabupaten Solok dan tabligh Akbar dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 1446 H/2025 M bersama Drs. H. Syahrul Wirda, MM Pimpinan Pondok Pesantren Tarjun Najah Solok dan H. Jursawal Pimpinan Pondok Pesantren Darul Tauhid Selayo Kabupaten Solok. Senin (17/02) malam.

Description: C:\Users\Win 10 Pro\Downloads\WhatsApp Image 2025-02-17 at 23.01.42 (2).jpeg

Hadir dalam kegiatan Zikir bersama ini, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok, H. Zulkifli, S.Ag, MM, Unsur OPD, Kasubbag dan Kasi, ASN  Kantor Kemenag Kab. Solok, Kepala KUA, Kepala Madrasah dan Pimpinan Pondok Pesantren serta Pengurus/ jemaah Masjid se Kecamatan Kubung, Bukit Sundi dan Gunung Talang.

Dalam sambutan Kakankemenag, H. Zulkifli menyambut baik kegiatan zikir bersama dan tabligh Akbar. Kerena hari ini banyak orang yang punya ilmu tinggi tapi kropos ibadahNya kedepannya harus ada keseimbangan antara iman dan ilmu.

Description: C:\Users\Win 10 Pro\Downloads\WhatsApp Image 2025-02-17 at 23.01.43.jpeg

“Disisi lain, kita akan memasuki bulan Ramadhan tentu kita sebagai orang yang beriman perlu meningkatkan kwalitas iman ilmu dan amal ibadah. Sehingga kwalitas hidup akan bermakna,” ujarnya.

Sementara itu, Buya H. Syahrul Wirda mengajak agar umat Islam dan orang yang beriman dalam rangka menyambut bulan Suci ramadhan harus Kita persiapan dengan matang.

“Pertama, membersihkan hati dengan tobat pada Allah, kedua, meningkatkan kwalitas iman dan ibadah, ketiga, memperbaiki akhlak serta karakter dan perbanyak membaca Alqur'an dan jadikan bulan Ramadhan bulan tarbiyah,” ucapnya.

Description: C:\Users\Win 10 Pro\Downloads\WhatsApp Image 2025-02-17 at 23.01.42 (1).jpeg

Kegiatan Zikir ini digemakan yang membuat jemaah terharu dan meneteskan air mata. Kerena mengingat atas Kebesaran Allah SWT yang menyebabkan hati tenang damai dan khusuk. Buya Jursawal mengingatkan bahwa zikir ini akan mampu menjadi hambanya bertemu dengan Allah rabbul Jalil serta mendatangkan redha Allah serta surgaNya. N.DY

 


Editor: Eri G
Fotografer: Nofri Hendri