Sambut Ramadhan, seluruh civitas MAN 2 Solok bermaafan 

SuhaNews - Menuju H- 3 Ramadhan, seluruh siswa MAN 2 Solok, Majlis Guru dan pegawai dikumpulkan di Mushala Nurul Fikri MAN 2 Solok. Setelah pelaksanaan sholat Jumat berjamaah, aktifitas rutin yang dilaksanakan  setiap kali ramadhan datang ini berlangsung dengan penuh kekeluargaan, Jumat (8/3).

Hal ini bertujuan agar semua rangkaian ibadah ramadhan bisa di laksanakan dengan hati yang bersih dan  lapang. Sehingga melahirkan keikhlasan. 

Dalam kegiatan ini, wakil kepala bidang kurikulum MAN 2 Solok, Viska Nofrita, S.Pd menyampaikan rangkaian kegiatan pembelajaran selama  Ramadhan. Kegiatan akan di isi dengan pesantren ramadhan yang akan memperdalam dan menambah pemahaman siswa terhadap agama dan memperbaiki  praktek ibadahnya. 

H. Maidison, SPd selaku Kepala Madrasah  dalam arahannya menyampaikan  akan pentingnya menghadapi Ramadhan ini dengan maksimal dan penuh semangat. 


"Meskipun kita dalam kondisi berpuasa nantinya, mari kita jalani semua aktifitas ramadhan dengan penuh enerjik dan ikhlas. Karena bulan ramadhan adalah momen kita melatih diri untuk memperoleh  keikhlasan, toleransi, dan kesabaran. Serta melatih diri untuk menjalani pola hidup sehat seperti yang di ajarkan oleh Rasulullah." Ujarnya. 

Acara di tutup dengan bersalaman untuk saling memaafkan. (Ira/Nel)


Editor: Fendi
Fotografer: Ira | Nel