Sehari Bimtek Srikandi Kemenag Pasaman

Pasaman, Humas—Mewujudkan arsip yang dinamis berbasis elektronik, merupakan cita yang hendak dicapai kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman.

Ini berdasarkan program prioritas Kementerian Agama, yakni Transformasi Digital, yang menjadi sebuah keharusan disetiap bidang kerja. Termasuk pengelolaan persuratan.yang menggunakan aplikasi SRIKANDI.

Untuk itu, instansi yang dipimpin Yasril menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) sehari, kamis (12/9) SRIKANDI, dengan mendatangkan pengelola kerasipan Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh.

Dalam kegiatan, Yasril mengatakan, ASN Kemenag Pasaman khususnya pengelola kearsipan baik di kantor, juga di KUA maupun di madrasah hadir pada bimtek ini untuk belajar dari yang telah optimal memanfaatkan Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi  atau yang dikenal dengan SRIKANDI.

Karena Yasril menganggap sangat penting dipelajari, menurutnya sebagai upaya positif untuk meningkatkan kualitas dan akuntabilitas kearsipan atau persuratan, yang selama ini dilakukan secara manual.

Disampaikannya lagi, penggunaan aplikasi SRIKANDI ini berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) dan Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 848 Tahun 2022 tentang SRIKANDI pada Kementerian Agama, yang sarat manfaat diantaranya kerasipan yang baik dan profesional, dapat meningkatkan efisiensi dan kecepatan akses terhadap dokumen. Mendukung tata kelola yang lebih transparan dan akuntabel. Juga akan berdampak terangkatnya nilai reformasi birokrasi.

Dikatakan Kakan, pemakaian SRIKANDI ini, dimana semua user atau pengguna dapat memantau semua surat atau naskah yang ada, baik itu naskah yang belum di tanda tangani, naskah yang belum di kirim, naskah yang di tolak, naskah masuk, naskah keluar, verifikasi naskah, naskah disposisi dan naskah tembusan.

“Di aplikasi ini juga kita dapat langsung mengetahui surat atau naskah mana yang masuk ke dalam berkas arsip aktif ataupun berkas arsip inaktif”, terang Yasril ringkas.

Kegiatan ini diikuti seluruh pengelola kearsipan pada kantor, KUA dan madrasah negeri. Berlangsung di aula Helmi. R kantor. Yusuf


Editor: Yusuf AS AZ
Fotografer: -