Selamat! Siswa MAN 2 Padang Raih 6 Medali di Ajang Pencak Silat

Padang, humas - Beberapa pelajar MAN 2 Padang yang tergabung dalam ekskul pencak silat kembali menorehkan prestasi di tingkat Sumatera Barat. Sebanyak enam siswa berhasil meraih enam medali di ajang Pencak Silat Kelas Remaja Dekan Cup Fakultas Hukum Unand 2025.

Enam medali tersebut terdiri atas satu medali emas, satu perak dan empat medali perunggu. Medali emas diraih oleh Rifqi Al Ghifari kelas XII IPA 2 dan Medali perak diraih Zaskia Rafivah Hartati kelas X E3.

Sementara empat medali perunggu diraih oleh Alridho Baskara kelas X E4, Fakhri Akbar kelas XI FS 3, Rasyid Althof kelas X. E3, dan Nadia Naila Hasna kelas X. E15.

Atas prestasi anyar ini, Plt Kepala MAN 2 Padang, Al Anshari menyampaikan apresiasinya saat menerima kedatangan pelatih, Yusra dan Adam Kurniawan serta enam siswa di ruang kepala MAN 2.

"Selamat untuk siswa siswa kita yang meraih enam medali. Prestasi yang diraih ini adalah bukti bahwa dibalik usaha dan kegigihan, akan ada balasan berupa kesuksesan," kata Anshari kepada MandupaNews, Selasa (18/02/2025).

Dia juga mengingatkan para siswa untuk tetap rendah hati meskipun telah mencapai keberhasilan besar. "Keberhasilan jangan sampai membuat kita sombong. Tetaplah rendah hati, karena sikap itu akan membawa kita pada lebih banyak pencapaian di masa depan," lanjutnya.

Tak lupa, Al Anshari mengapresiasi para pelatih yang telah membimbing dan mendampingi siswa dengan penuh dedikasi hingga berhasil membawa enam medali untuk madrasah. Peran pelatih adalah salah satu kunci keberhasilan yang tidak bisa dilupakan.

Al Anshari berharap prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk terus berjuang, berkarya, dan memberikan yang terbaik bagi madrasah di berbagai bidang.

Sekedar informasi, kejuaran pencak silat remaja Dekan Fakultas Hukum Unand Cup 2025 ini digelar pada 14-16 Februari di Auditorium Universitas Andalas. Ajang ini diikuti ratusan pesilat remaja se Sumatera Barat. ArulDp


Editor: Risna
Fotografer: ZT79