Semangat Baru di MIN 3 Solok, Upacara Perdana Tandai Awal Pembelajaran 2024/2025

Koto Baru, Humas - Upacara bendera perdana di Tahun Ajaran (TA) baru 2024/2025 di MIN 3 Solok sukses dan terlaksana dengan penuh hikmat dan lancar. Bertindak sebagai pembina upacara Kepala Madrasah, Bustarizal, S.Pd dan diikuti seluruh siswa, pendidik dan tenaga kependidikan yang berlangsung dihalaman madrasah setempat. Senin (22/07).

Description: C:\Users\Win 10 Pro\Downloads\WhatsApp Image 2024-07-22 at 23.44.31 (2).jpeg

Dalam sambutannya, Kepala Madrasah berpesan kepada seluruh siswa agar kedepannya dapat lebih bersungguh – sungguh lagi dalam belajar dan memiliki semangat yang lebih demi masa depan.

“Karena semangat belajar juga merupakan poin utama agar ilmu –ilmu yang diberikan guru bisa kita terima dengan baik,” ucapnya.

Description: C:\Users\Win 10 Pro\Downloads\WhatsApp Image 2024-07-22 at 23.44.31 (1).jpeg

Bustarizal juga memberikan amanah terkait awal pembelajaran semester ganjil. Ia menekankan pentingnya disiplin, kerja keras, dan semangat dalam mengikuti setiap proses pembelajaran.

"Semoga semester ganjil ini menjadi awal yang baik bagi kita semua untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi," ujarnya.

Description: C:\Users\Win 10 Pro\Downloads\WhatsApp Image 2024-07-22 at 23.44.31.jpeg

Upacara ini menjadi momen penting dalam menyambut siswa baru serta memulai tahun ajaran yang baru dengan semangat dan komitmen yang tinggi dan upacara bendera ini diharapkan dapat memupuk rasa nasionalisme dan disiplin dikalangan peserta didik, serta memperkenalkan lingkungan madrasah kepada peserta didik baru.

Di akhir sambutannya Kepala Madrasah tidak lupa memberikan apresiasi kepada petugas upacara yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan kepada peserta upacara yang sudah mengikuti upacara dengan tertib. N.DY


Editor: Nofri Hendri
Fotografer: Istimewa