Semangat Sehat Warga MIN 1 Solok Bergema di Kamis Pagi

Gantung Ciri, Humas - Semangat pagi menggema di MIN 1 Solok setiap Kamis pagi. Suasana Madrasah dimeriahkan dengan alunan musik senam yang diikuti oleh seluruh siswa, siswi, dan para guru. Kegiatan ini merupakan Senam Sehat rutin yang dilaksanakan setiap Kamis setelah melaksanakan Solat Dhuha di lapangan madrasah (18/7).

 

Kepala MIN 1 Solok, Junaidi, S.Sn., mengatakan bahwa kegiatan Senam Sehat ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani seluruh warga madrasah. "Olahraga pagi sangat penting bagi kesehatan tubuh dan jiwa. Dengan rutin berolahraga, kita dapat meningkatkan stamina, daya tahan, dan fokus dalam belajar," ujar Junaidi.

 

Senam Sehat di MIN 1 Solok dipimpin oleh Siswa dan Siswi MIN 1 Solok. Gerakan senam yang energik dan mudah diikuti membuat seluruh peserta senam merasa antusias dan bersemangat.

 

"Senam Sehat ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan kebersamaan dan kekompakan antar siswa, siswi, dan para guru," tambah Junaidi.

 

Junaidi berharap dengan kegiatan Senam Sehat ini, seluruh warga MIN 1 Solok dapat terjaga kesehatan jasmani dan rohaninya. "Semoga dengan tubuh dan jiwa yang sehat, warga MIN 1 Solok dapat lebih bersemangat dalam menuntut ilmu dan meraih prestasi," pungkasnya. Rahmat | Fendi


Editor: Fendi
Fotografer: Baizarna, S.Pd.I