Sumatera Barat Adakan Seleksi Calon Peserta MTQ Nasional Kalimantan Timur

Padang, Humas--Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Povinsi Sumatera Barat, diwakili  Kepala Bidang Penerangan Islam dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf H. Yufrizal,  S.Ag, M.HI,  mengehadiri dan memberikan sambutan pada kegiatan Seleksi Calon Peserta MTQ Kalimatan Timur Kafilah Provinsi Sumatera Barat.
Kegiatan dibuka oleh Gubernur Sumbar diwakili olehH. Al Amin. S.Sos, MM. 

Kegiatan diadakan di Pangeran City Hotel, yang berlangsung pada tanggal 8 hingga 9 Mei 2024 dan diikuti oleh 113 peserta dari berbagai cabang dan golongan lomba. 

Dalam sambutan kakanwil yang disampaikan oleh Yufrizal  menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Barat atas terlaksananyaSeleksi Calon Peserta MTQ Kalimatan Timur Kafilah Provinsi Sumatera Barat. ini.

Peserta seleksi  kali ini adalah peserta terbaik 1 dan 2 dari MTQN Tingkat Provinsi Sumatera Barat di Kabupaten Solok Selatan dan finalis MTQ Nasional di Kalimantan Selatan, jelasnya.

Terkait tekhnis seleksi Yufrizal mengtakn, "Kita akan melakukan seleksi satu kali saja dan nanti akan di tetapkan kafilah inti Oleh Tim Seleksi dan nanti juga akan disiapkan Tim cadangan, karena baik Tim Inti atau cadangan akan diinput di aplikasi e-MTQ Nasional.

Di akhir sambutan putra Pessel ini menjelaskan, seleksi ini merupakan bagian terpenting untuk menyaring kafilah terbaik. Untuk itu diminta kepada peserta untuk mengeluarkan semua kemampuannya, jangan ada malu atau minder, dan bagi yang tidak lolos seleksi jangan berkecil hati, pungkasnya.

Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Sumbar, Al Amin, Rabu (8/5/2024) dalam sambutannya mengatakan, seleksi calon peserta MTQ Nasional Kalimantan Timur dilaksanakan untuk menjaring peserta yang nantinya akan mewakili Sumatera Barat. Peserta yang diseleksi terdiri dari juara 1 dan 2 pada MTQ tingkat Sumatera Barat di Solok Selatan dan finalis MTQ Nasional di Kalimantan Selatan tahun 2022.

"Pada seleksi MTQ tingkat Sumatera Barat ini, tim seleksi terdiri atas 12 orang. Dengan rincian, 8 orang dewan hakim atau juri dari pusat dan 4 orang lain dari Sumbar," kata Al Amin.

Al Amin juga meminta kepada para tim seleksi dan pelaksana untuk mematangkan persiapan teknis bagi para calon peserta. Hal itu agar tidak ada lagi perubahan peserta sehingga mereka yang lolos seleksi langsung mewakili Sumbar di MTQ Nasional yang dilaksanakan di Kalimantan Timur September mendatang.

"Kami berharap nantinya peserta yang terpilih untuk mewakili Sumatera Barat dapat meraih hasil maksimal dan mengulangi prestasi pada tahun sebelumnya. Termasuk meraih juara umum pada ajang MTQ Nasional ke-30 di Kalimantan Timur," ujarnya. (YMA)


Editor: Mira
Fotografer: Mira