Terpujinya Akhlak Nabi, Tauladan Bagi ASN Kemenag

Pasaman, Humas—Rasulullah Muhammad SAW memiliki akhlak terpuji, wajar diri Nabi tauladan bagi semua ummat.

Demikian dikemukakan dalam kajian agama yang disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman Yasril, pada peringatan Maulid Nabi SAW di lingkungannya, kamis (19/9) di Mushalla Al Munawwarah kantor.

Yasril mengutip tafsir Ibnu Katsir mengenai keteladanan Rasul pada Q.S. Al Ahzab ayat 21. Terdapat pada diri Nabi Muhammad Uswatun Hasanah. Ini dimaknai, bahwa Rasul Khatamul al anbiya’ ini memiliki akhlak yang luar biasa hebat dan terpujinya. Sehingga, Siti Aisyah menyebutkan Nabi mempunyai akhlak al quran.

Sambungnya, Nabi yang bergelar al amin ini figure yang tiada pernah kasar dan berlaku zhalim terhadap sesama. Toleransi dan sifat santunnya laik ditru dan diterapkan ummat di tengah kehidupan, terlebih ASN dan PPPK Kemenag ranah Pasaman.

Yasril mengatakan, Nabi Muhammad adalah pemimpin yang bersahaja, mementingkan kepentingan ummat dan menerapkan sifat memanusiakan manusia, tidak berlaku semena-mena.

Kemudian pula, Yasril menguraikan Uswah nya Rasul itu memiliki sifat lapang dada, serta suka memaafkan, walaupun itu terhadap musuh dalam peperangan.

Dan Rasulullah adalah manusia yang bersifat kasih sayang dengan sesama makhluk Allah SWT.

Hadir dalam acara, Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Kepala Seksi, Penyelenggara, Kepala KUA dan madrasah, serta seluruh ASN di Kemenag Pasaman. Yusuf AS AZ


Editor: Yusuf AS AZ
Fotografer: abie