Limapuluh Kota, Humas - Selasa (15/10), Dilaksanakan razia handphone dadakan kepada siswa MTsN 4 limapuluh kota yang dilaksanakan oleh Gerakan Disiplin Madrasah (GDM) bersama wakil kepala madrasah bidang kesiswaan.
Razia ini sudah biasa dilakukan oleh GDM namun jadwalnya tidak pasti untuk menghindari kebocoran, mengingat sifat nya rahasia kalau sudah dapat informasi yang valid dari salah satu siswa yg di percaya maka kita bergerak melakukan razia tersebut .
Moh Arief kepala madrasah menyayangkan bahwa masih ada siswa yang tidak mengindahkan peraturan yang ada di madrasah, untuk itu perlu adanya koordinasi yang baik antar semua civitas akademika madrasah dalam memberikan pemahaman terkait aturan yang berlaku di madrasah kita, memang kita tidak bisa hindari terjadinya kenakalan remaja setidaknya Kita bisa diminimalisir tergantung kita memberikan pemahaman kepada siswa ujarnya
Iis Yusnita, selaku Waka siswa memaparkan bahwa tujuan kita melaksanakan razia sebagai upaya menegakkan kedisiplinan dan rasa tanggung jawab siswa selaku seorang pelajar madrasah serta sebagai tindak lanjut penertiban sebelumnya
Sartika selaku guru BK yang terlibat dalam tim GDM menambahkan bahwa razia ini juga dapat mencegah siswa dari penggunaan HP yang bisa membuat mereka lengah yang dapat mengganggu proses belajar mengajar, serta mencegah siswa dari melakukan kecurangan saat ujian.
Kegiatan razia ini akan terus dilanjutkan guna menertibkan siswa sehingga MTsN 4 Limapuluh kota dapat melahirkan siswa tidak hanya unggul dalam prestasi tapi juga dalam hal kepribadian nya ujar bapak tiga anak (sisna/fuz)