Tim Neora MAN 2 Padang Raih Harapan II Lomba Minang Bernasyid Tingkat Umum se-Sumatera Barat

Padang, humas -- Lima siswa MAN 2 Kota Padang yang tergabung dalam Tim Neora berhasil meraih juara harapan ke-dua dalam kompetisi Minang Bernasyid tingkat Umum se-Sumatera Barat tahun 2023.

Ivent yang digelar Paraubek dan Sigma Entertainment, Jum'at, (29/09/2023) di pelataran rumah dinas Wali Kota Bukittinggi ini, tim Neora MAN 2 Kota Padang berhasil mengalahkan kompetitor lainnya.

"Alhamdulillah tim Neora MAN 2 Kota Padang berhasil meraih juara harapan 2," kata Neza Pricillia, pelatih Nasyid MAN 2 Kota Padang saat sesi foto bersama dengan kepala Madrasah, Akhri Meinhardi, Rabu (04/10/2023).

Minang bernasyid adalah rangkaian festival nasyid ranah minang yang mencari talenta nasyid di Sumatera Barat. Pemenang acara tersebut akan dipersiapkan untuk dinobatkan sebagai duta Nasyid Minang.

Minang Bernasyid merupakan kompetisi lagu Islami yang diikuti oleh 20 group tim nasyid yang berasal dari berbagai kalangan di Sumatera Barat. Kali ini, Kota Bukitinggi sebagai tuan rumah.

Tim Neora MAN 2 Kota Padang yang terdiri dari Nabita Zahwa Rabbani (XII IPK 1), Siti Hana Maysuroh (XII IPA 4), Saskia Meisa Putri F (XII 2), Nayla Putri Zahwa (IX IPS 1) dan Mutiara Hafidzah (XI IPA 5) sangat bersyukur dengan kemenangan ini.

Kepala MAN 2 Kota Padang, Akhri Meinhardi menyampaikan apresiasi atas prestasi yang diraih tim nasyid. Menurutnya, meskipun kali ini lawan tandingnya dari kalangan umum dan mahasiswa, tim nasyid mampu menunjukkan kemampuannya.

"Alhamdulillah prestasi kembali untuk madrasah kita, meskipun bertanding bersama umum/mahasiswa, untuk kedepan lebih ditingkatkan, semoga bisa mendapatkan prestasi yang lebih lagi di event event selanjutnya," katanya. ArulDp 


Editor: -
Fotografer: -