Tim Robotik MTsN 2 Solok Juara Satu Ajang Cosinus XV MAN 1 Bukittinggi

Koto Baru, Humas – Mengulangi Jejak Prestasi dua Tahun lalu, tim robotik MTsN 2 Solok mampu menunjukan diri sebagai yang terbaik dalam kompetisi Robotik yang digelar oleh MAN 1 Bukittinggi yang diselenggarakan pada tanggal 17 - 19 Februari 2024.

Tm robotik MTsN 2 Solok yang tampil dalam ajang ini, menyabet juara 1 (satu) dalam lomba robot soccer dan harapan 1 (satu) lomba Robotik Sumo. menyabet juara tiga.

“ tim MTsN 2 Solok berhadapan dengan tim tim MTs/SMP se Sumatera Barat, Alhamdulillah kita meraih juara satu dan harapan satua” ujar Wermayuda, S.Pd Ketua Tim Robotik MTsN 2 Solok sekaligus guru pendamping dalam ajang ini.

Rasa bangga juga ditunjukan oleh kepala MTsN 2 Solok Erdinal, S.Ag yang ikut mendampingi langsung siswanya tampil pada ajang tingkat Sumatera Barat ini. “Meski baru belajar dan program ini baru berjalan, namun ketekunan siswa serta kegigihan guru pembimbing mampu mengantarkan siswa kita menjadi yang terbaik,” kata Erdinal.

Erdinal menyebut, Robotik adalah salah satu program unggulan MTsN 2 Solok yang bertujuan mengasah bakat siswa dibidang teknologi. Namun peserta program yang dipercaya tampil pada kompetisi yang digelar oleh MAN 1 Bukittinggi ini mampu menjawabnya dengan keberhasilan.

“Ini akan menjadi motivasi bagi siswa lainnya sekaligus bagi keluarga besar madrasah untuk terus mengembangkan program ini,” ulasnya.

Pada kesempatan ini, selain robotik, siswa MTsN 2 Solok juga mengikuti lomba lainnya dalam even bertajuk Cosinus XV yaitu lomba MSQ, dimana MTsN 2 Solok meraih juara harapan 3 (tiga)

Selain berterima kasih pada siswa, guru pembimbing dan official yang mendampingi tim robotik MTsN 2 Solok, Erdinal juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Solok yang mendukung penuh program robotik ini.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Solok H. Zulkifli yang dihubungi terpisah mengucapkan selamat kepada siswa MTsN Solok yang berhasil meraih juara pada ajang tingkat Sumatera Barat ini.

“Selamat ananda dari MTsN 2 Solok yang tunjukan madrasah mandiri berprestasi di even tingkat provinsi. 

Zulkifli berharap, prestasi tim robotik MTsN 2 Solok menjadi motivasi bagi siswa lain serta madrasah yang ada di Kabupaten Solok.

“Robotik salah satu simbol kemajuan ilmu dan teknologi, salah satu cita-cita kita melalui pendidikan madrasah adalah menciptakan generasi beriman, berilmu dan cakap teknologi, semoga madrasah di Kabupaten Solok mampu mewujudkannya dengan program yang telah dilaunching oleh bapak Kakanwil di awal Maret 2022 yang lalu,” tutup Zulkifli. Rahmat | Fendi


Editor: Fendi
Fotografer: Rahmat