Limapuluh Kota, Humas - Bimbingan Teknis Rencana Tindak Lanjut Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) Tahun 2024 sudah berakhir. Kegiatan yang diadakan dari tanggal 14-18 Oktober 2024 melalui ruang Zoom Meeting ini dilanjutkan dengan visitasi Rencana Tindak Lanjut.
Salah satu madrasah yang mendapat dikunjungi Tim Visitasi adalah MTsN 6 Limapuluh Kota. Sebagai madrasah yang telah diagendakan untuk dikunjungi, MTsN 6 Limapuluh Kota berupaya menyiapkan berkas Rencana Tindak Lanjut Hasil AKMI, seperti persiapan Peer Teaching, print out raport madrasah, pembenahan pojok literasi, dan penerbitan mading kelas.
Visitor AKMI, Fithriani Ayu, yang mendapat amanah langsung dari Kementerian Agama Pusat, diterima Kepala Madrasah, Muhardi, diwakili Kaur TU, Meriyanti. Hadir mendampingi Kuar TU, Wakil Kepala Bidang Akademis, Mariyati, Wakil Kepala Bidang Humas, Sasdal Welif, dan Proktor AKMI, Emrita.
Dalam arahannya Fithriani Ayu menyampaikan bahwa tujuan visitasi ke madrasah adalah untuk memberikan bimbingan dan arahan mengenai Tindak Lanjut Kegiatan AKMI 2024 sesuai raport madrasah. Rapor madarasah dapat menjadi acuan bagi guru dalam merancang skenario pembelajaran yang berbasis literasi.
“Sebagai Tim Visitasi AKMI, kami ingin madrasah menerapkan empat literasi dalam proses pembelajaran. Tenaga pendidik bisa memilih minimal dua jenis literasi dari empat jenis literasi yang ada pada setiap pembelajaran. Misalnya, literasi membaca dipadukan dengan literasi sains, literasi numerasi dipadukan dengan literasi sosial budaya. Atau guru dapat menggunakan keempat literasi tersebut dalam tatap muka di kelas”, ungkap guru yang bertugas di MIN Pasaman Timur tersebut.
Lebih lanjut alumni UIN Imam Bonjol Padang ini berharap kegiatan literasi dapat berkelanjutan di madrasah. Tenaga pendidik harus mampu memotivasi dan memancing minat siswa dalam meningkatkan budaya literasi, seperti penerbitan mading, mengoptimalkan pojok literasi, dan meningkatkan minat siswa untuk membaca berbagai sumber yang tersedia di perputakaan madrasah.
Pada kesempatan tersebut, visitor menyempatkan diri berkunjung ke kelas guna memperhatikan proses pembelajaran dan penerapan literasi. Salah satu kelas yang dikunjungi adalah kelas VII.5, yang sedang melaksanakan pembelajaran Bahasa Indonesia oleh Rifza Ainil Fitri, dengan materi Struktur Teks Fantasi. Visitor memberikan tanggapan terhadap kelengkapan modul ajar berbasis literasi dan penerapannya di kelas. Tim Visitor juga memperhatikan penerbitan mading setiap kelas dan pemanfaatan pojok lierasi bagi siswa, sekaligus memantau pemanfaatan pustaka digital madrasah.
Atas kunjungan tersebut, Kepala Madrasah yang diwakili Kaur TU, Meriyanti, mengucapkan terima kasih atas arahan, masukan, dan kunjungan. Meriyanti berharap pembelajaran berbasis literasi dapat diterapkan di madrasah, minat siswa terhadap literasi meningkat, dan berdampak baik pada pelaksanaan AKMI di masa mendatang.(Wel/Nina)