MIN 7 Pessel, Tingkatkan Kualitas Ibadah Sholat Peserta Didik dengan Pembiasaan Bacaan Ayat-Ayat Pendek

Kapelgam, Humas -- Upaya meningkatkan pemahaman dan pengamalan ibadah sholat sejak dini, MIN 7 Pesisir Selatan mengadakan kegiatan pembelajaran bacaan sholat wajib bagi seluruh siswanya, Rabu (19/2).

Kegiatan ini, bertujuan untuk membentuk karakter religius, serta menguatkan keimanan siswa melalui pemahaman yang benar tentang tata cara dan bacaan sholat.

Pembelajaran ini dilaksanakan secara rutin dengan bimbingan langsung dari beberapa guru. Para siswa diajarkan bacaan sholat mulai dari takbiratul ihram hingga salam, serta diberikan pemahaman tentang makna dan keutamaan setiap bacaan. Dengan metode pembelajaran yang interaktif dan praktik langsung, siswa lebih mudah memahami dan menghafalkan bacaan sholat dengan baik.

Kepala MIN 7 Pesisir Selatan, Azwar Alif, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan karakter Islami di madrasah.

“Sholat adalah tiang agama, dan kami ingin memastikan bahwa setiap siswa memiliki pemahaman yang baik serta mampu melaksanakannya dengan benar. Dengan membiasakan sejak dini, diharapkan mereka akan terus menjalankan sholat dengan penuh kesadaran hingga dewasa,” ujarnya.

Selain mengajarkan bacaan sholat, kegiatan ini juga menanamkan nilai disiplin dan kekhusyukan dalam beribadah. Para siswa diajak untuk memahami pentingnya menjaga wudhu, ketepatan waktu sholat, serta adab dalam melaksanakan ibadah.

Guru-guru juga memberikan contoh langsung dan membimbing siswa dalam setiap sesi praktik. Siswa terlihat antusias mengikuti pembelajaran ini, mereka tidak hanya belajar secara teori, tetapi juga berlatih bersama untuk menghafalkan bacaan dengan benar.

Selain itu, kegiatan ini juga didukung dengan evaluasi berkala guna memastikan setiap siswa telah memahami dan mampu mengamalkan bacaan sholat dengan baik.

Pembelajaran bacaan sholat wajib ini diharapkan dapat membentuk kebiasaan, baik dikalangan siswa serta meningkatkan kesadaran mereka akan pentingnya sholat dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan bekal ilmu dan pemahaman yang kuat, para siswa diharapkan tumbuh menjadi generasi yang taat beribadah dan berakhlak mulia.

MIN 7 Pesisir Selatan terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan agama yang berkualitas bagi siswanya dan berharap dapat mencetak generasi muslim yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki landasan iman yang kuat dalam menjalani kehidupan. (LS/Zon)


Editor: Eri G
Fotografer: LS