Tutup Diksartambala, Aidia Nurfitra Harapkan Pramuka Berakhlak Mulia

Padang, Humas - Wakil kepala madrasah bidang humas MAN 1 Kota Padang, Aidia Nurfitra, sekaligus sebagai pembina MAN 1 Kota Padang menutup secara resmi perkemahan pendidikan dasar tamu ambalan penegak bantara dan laksana (Diksartambala) dengan apel siang, Sabtu (30/9) di pantai Tiram kabupaten Padang Pariaman.

Dalam amanatnya, Aidia Nurfitra mengatakan bahwa perkamahan ini bukanlah perkemahan untuk main-main atau untuk berliburan, tetapi penuh dengan pendidikan yang harus diamalkan dalam kehidupan sehari-hari dan kehidupan di madrasah.

“Di sini ada pendidikan kepemimpinan bahwa ada satu orang yang kita tuakan di dalam sangga kita. Di sini juga ada pendidikan kekeluargaan bahwa kita berada dalam satu keluarga dan persaudaraan, bahwa kita satu nasaib satu penanggungan. Dan ada juga pendidikan jiwa kebersamaan,” jelasnya.

Aidia juga mengatakan bahwa pramuka Tiger Scout MAN 1 Kota Padang yang merupakan pramuka madrasah harus berakhlak mulia dengan mengamalkan Dasa Darma. Karena panduan akhlak dalam gerakan pramuka yaitu dasa darma, merupakan prinsip dan ajaran selaras dengan pendidikan Islam dan sesuai dengan visi dan misi Kementerian Agama Republik Indonesia.

“Pramuka yang berperilaku dengan dasa darma, pasti berakhlak mulia karena semua itu sangat sesuai dengan akhlak Islam,” jelasnya.
Di akhir amanatnya, Aidia mengucapkan terima kasih kepada semua panitia, khususnya purna pramuka yang merupakan para alumni yang sangat mendukung kegiatan ini dengan terlibat langsung sebagai panitia.

Acara penutupan Diksartambala ditutup  dengan pengumuman pemenang perlombaan yang diaakan selama kegiatan perekemahan.
Penutupan ini juga dihadiri oleh wakil kepala bidang kesiswaan, para pembina pramuka,  guru pemimpin, purna pramuka serta anggota pramuka. (Ai)


Editor: -
Fotografer: -