Koto Baru, Humas - MTsN 6 Solok kembali melaksanakan salah satu program unggulan di bulan Ramadhan 1446 H, yaitu pendistribusian zakat fitrah dari guru, pegawai, dan siswa kepada penerima yang berhak. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis siang 20 Maret 2025, bertempat di Masjid Darul Ilmi MTsN 6 Solok dan dihadiri oleh semua guru, pegawai, serta seluruh siswa.
Sebelum penyerahan zakat fitrah ini dilakukan, Kepala MTsN 6 Solok Rusmaida, S.Ag., M.Pd., menyampaikan informasi serta pesan-pesan kepada seluruh siswa. Rusmaida mewakili para guru dan pegawai menitipkan salam maaf kepada para orang tua dari seluruh siswa MTsN 6 Solok.
Acara penyerahan zakat juga dipimpin langsung oleh kepala madrasah ini, yang secara simbolis menyerahkan zakat fitrah kepada para penerima yang telah didata sebelumnya. Dalam sambutannya, Rusmaida menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan keluarga besar MTsN 6 Solok dalam membantu sesama.
"Semoga zakat fitrah yang kami distribusikan ini dapat memberikan manfaat bagi para siswa yang memang berhak menerima. Kegiatan ini juga menjadi pengingat bagi kita semua tentang pentingnya berbagi dan menunaikan kewajiban zakat di bulan suci Ramadhan," ujar Rusmaida.
Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, kegiatan ini juga menjadi salah satu momen penutup rangkaian Program Ramadhan di MTsN 6 Solok sebelum memasuki Hari Raya Idul Fitri. Semoga semangat berbagi ini terus terjaga dan menjadi kebiasaan baik bagi seluruh keluarga besar MTsN 6 Solok di masa mendatang. Acarapun ditutup dengan bersalam-salaman oleh para guru, pegawai, serta seluruh siswa. NIA|N.DY