H Gusman Piliang : Jaga Komitmen untuk Mempertahankan Kualitas Pendidikan

H Gusman Piliang : Jaga Komitmen untuk Mempertahankan Kualitas Pendidikan
H Gusman Piliang : Jaga Komitmen untuk Mempertahankan Kualitas Pendidikan

Padang Panjang, Inmas - Penerimaan Peserta Didik Baru pada madrasah bertujuan memberikan kesempatan yang seluas-luasnya bagi warga negara usia sekolah agar memperoleh layanan pendidikan yag sebaik-baiknya secara tertib, terarah sistematis, transparan dan berkeadilan. Demikian kutipan keputusan Dirjen Pendis Kemenag RI Nomor 361 tahun 2017 tentang Pedoman Penerimaan Peserta Didik Baru yang disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang H Gusman Piliang saat membuka ujian tulis PPDB MTsN Kota Padang Panjang hari minggu(30/4).

Dihadapan ratusan peserta seleksi yang didampingi orang tuanya, Kakankemenag mengingatkan pihak madrasah dan panitia agar mengedepankan asas PPDB, yaitu objektifitas, transparansi, akuntabilitas, tidak diskriminatif dan kompetitif. Bila kelima asas tersebut direalisasikan, maka tahapan PPDB yang dilakukan MTsN Kota Padang Panjang dapat dipastikan akan menghasilkan input siswa yang berkualitas. Mengingat jumlah calon peserta didik yang mendaftar sebanyak 838 orang, sedangkan penerimaan hanya sebanyak 300 siswa, mantan Kakankemenag 50 Kota tersebut mengingatkan agar panitia menjaga komitmen untuk mempertahankan kualitas pendidikan dengan input siswa yang berkualitas. Sebab kondisi tersebut akan menyebabkan banyaknya orang tua yang menginginkan agar anaknya dapat diterima di MTsN Kota Padang Panjang, apapun caranya, baik melalui katabelece pejabat, maupun orang dalam dan lain-lain, imbuh suami Srinanda tersebut.

Di akhir sambutannya, Ka.Kankemenag meminta agar para orang tua yang anak-anaknya ikut seleksi untuk masuk ke MTsN Kota Padang Panjang untuk dapat menerima apapun hasilnya nanti, jangan paksakan anak-anaknya untuk masuk, karena mereka yang ikut seleksi ini semuanya adalah sama-sama yang terbaik, biarkan mereka bersaing secara sehat sesuai kualitasnya masing-masing, ujarnya. Sementara itu Kepala MTsN Kota Padang Panjang Edi Mardafuly dalam laporannya menyampaikan bahwa tahapan seleksi PPDB terdiri dari seleksi administrasi, ujian praktek membaca al-Qur’an dan praktek Shalat, Ujian tertulis dan nilai Ujian Sekolah. Kegiatan PPDB sudah dimulai sejak tanggal 25 -29 April 2017 dan Insya Allah akan diumumkan tanggal 13 Juni 2017 yang akan datang, imbuh pak Datuak, sapaan Kepala madrasah. (Adhie)